PT Pegadaian Libatkan Mahasiswa Unri Sebagai Corong Informasi

Pekanbaru | Kamis, 15 September 2022 - 14:14 WIB

PT Pegadaian Libatkan Mahasiswa Unri Sebagai Corong Informasi
Wakil Rektor Unri Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof Iwantono bersama Pimpinan Wilayah PT Pegadaian Kanwil II Pekanbaru, Maryono usai menandatangi MoU sebagai tanda perpanjangan kerja sama kedua belah pihak, Kamis (15/9/2022) di Rektorat Unri. (SITI AZURA/RIAUPOS.CO)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) -- Ratusan mahasiswa Universitas Riau (Unri) tampak antusias mengikuti kuliah umum, Kamis (15/9/2022). Kegiatan yang berlangsung di Gedung Rektorat Unri tersebut merupakan persembahan dari PT Pegadaian bersama Unri.

Acara diawali dengan penandatangan nota kesepahaman (MoU) antara pihak Unri dan PT Pegadaian. MoU tersebut merupakan MoU perpanjangan dari yang sudah berlangsung selama ini.


Rektor Unri yang diwakili oleh Wakil Rektor Unri Bidang Kemahasiswaan dan Alumni, Prof Iwantono bersama Pimpinan Wilayah PT Pegadaian Kanwil II Pekanbaru, Maryono didampingi Deputi Bidang Operasional Pegadaian Kanwil Pekanbaru, Tita Agustini menandatangani berkas MoU tersebut di hadapan jajaran pimpinan Unri, jajaran petinggi PT Pegadaian dan mahasiswa Unri yang hadir.

Maryono mengatakan, kerja sama antara Unri dan Pegadaian sudah terjalin sejak lama. "Kami ingin melalui kerja sama dan kuliah umum ini, mahasiswa Unri bisa menjadi corong pembuka informasi dan ikut mensosialisasikan produk PT Pegadaian kepada masyarakat," ungkapnya.

Kegiatan goes to campus ini dinilainya penting bagi perusahaan. Terlebih di era digital seperti saat ini. "Agenda ini menjadi entry point yang sangat krusial bagi PT Pegadaian. Karena kita akan memasuki era industri 4.0. Kita harus ready to digital sekaligus ready for millenial. Kami menganggap kampus inilah yang menjadi titik awal untuk mem-brand new customer millenial," lanjutnya saat ditemui usai kegiatan.

Pihaknya berharap, dengan mengetahui profile company dan produk dari PT Pegadaian, mahasiswa Unri bisa menjadi agen dan influencer yang menyampaikan informasi tentang PT Pegadaian kepada masyarakat. Khususnya kepada milenial.

Hal senada pun dikatakan oleh Wakil Rektor Unri, Iwantono. Menurutnya, banyak sekali produk-produk dari PT Pegadaian yang perlu diketahui oleh mahasiswa. "Pegadaian bukan hanya sekadar tempat menggadaikan barang. Produknya sangat banyak. Saya sendiri juga nasabahnya dan sudah menikmati program PT Pegadaian. Saya daftar haji dan beli emas juga melalui Pegadaian," terangnya di hadapan mahasiswa.

Karena itu menurutnya sangat penting bagi mahasiswa dan civitas akademika untuk mengetahui apa saja produk PT Pegadaian yang bisa mereka manfaatkan. Ia juga menilai, mahasiswa Unri nantinya bisa menjadi duta Pegadaian di tengah masyarakat.

Di samping itu, pihaknya juga berterima kasih dan mengapresiasi perpanjangan nota kesepahaman antara Unri dan Pegadaian. Menurutnya, selama ini, Pegadaian sudah memberikan sumbangsih besar kepada Unri dan mahasiswanya.

Adapun beberapa poin yang menjadi highlight dalam MoU tersebut ialah tentang kesempatan magang mahasiswa Unri di PT Pegadaian, support untuk kegiatan kuliah umum dan kegiatan mahasiswa lainnya. "Kami berharap, peluang-peluang ini bisa dimanfaatkan kedua belah pihak. Termasuk para alumni Unri untuk berkiprah di PT Pegadaian," tutupnya.

Laporan: Siti Azura (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook