1.114 Lansia Terima Vaksinasi Kedua

Pekanbaru | Senin, 10 Mei 2021 - 12:36 WIB

1.114 Lansia Terima Vaksinasi Kedua
IKTS dan TITD Hong San Kiong bekerja sama dengan Pemko Pekanbaru menggelar vaksinasi tahap kedua di Hotel New Hollywood, Sabtu (8/5/2021). Sekitar 1.114 lansia dan pelayanan publik mendapatkan vaksinasi Covid-19 dosis kedua. (EVAN GUNANZAR/RIAU POS)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Sebanyak 1114 orang Lansia mendapatkan vaksinasi kedua oleh Pemerintah Kota Pekanbaru bekerja sama dengan Ikatan Keluarga Tionghoa Selatpanjang dan Sekitarnya (IKTS) TITD Hong San Kiong, Sabtu (8/5).

Menurut Ketua Panitia Vaksinasi Massal IKTS Sastrowijoyo, kegiatan ini adalah vaksinasi lanjutan setelah sebelumnya vaksinasi tahap pertama dengan 1.000 lebih peserta sukses dilaksanakan. 


Dalam melaksanakan vaksinasi tahap dua ini, pihaknya membuat skema dengan membagi dua tahap vaksinasi yang diselenggarakan di Hotel New Hollywood Pekan­baru. 

Di mana dalam vaksinasi tahap pertama dilakukan pada pukul 8.30 WIB hingga 10.30 WIB dan tahap kedua pukul 10.30 WIB hingga 12.30 WIB. 

"Ini merupakan kegiatan lanjutan dari vaksinasi yang pertama dan ini merupakan yang kedua. Untuk yang kedua ini kami tetap bekerja sama dengan Pemko dan Rumah Sakit Madani Pekanbaru. Kali ini sesi waktunya lebih pendek. Kami adakan dari pukul 8.30 WIB sampai 12.30 WIB,"terangnya. 

Lanjut Sastro, vaksinasi kali ini masih tetap diikuti oleh peserta yang telah melaksanakan vaksinasi pada tahap pertama yang digelar 10 april lalu. 

"Untuk target kuota sendiri kami tetap sama seperti tahap pertama, yaitu 1.114 orang. Kalau kami lihat hampir semua yang divaksin pada tahap pertama sebelumnya datang divaksin tahap kedua ini. Ini untuk mempermudah, di mana peserta pertama juga mendapatkan vaksin tahap kedua di tempat yang sama,"jelasnya. 

Selain itu, dalam vaksinasi tahap kedua ini, terdapat sebanyak 32 tim medis dari Rumah Sakit Madani Pekanbaru yang terbagi dalam 8 kelompok yang membantu jalannya vaksinasi lanjutan tersebut.

"Nantinya peserta yang telah dilakukan vaksinasi tahap kedua ini akan mendapatkan SMS yang berisi link untuk sertifikat vaksinasi,"ucapnya.(rio/ayi) 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook