PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Sebagai wujud kepedulian kepada sesama, Ahad (6/5), Eka Hospital Pekanbaru bekerja sama dengan Yayasan Dharmayudha Kusuma Indonesia dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Pekanbaru menyelenggarakan bakti sosial donor darah rutin.
Donor darah yang merupakan agenda rutin Eka Hospital selama tiga bulan sekali ini diikuti ratusan peserta yang berasal dari masyarakat umum, komunitas, karyawan dan keluarga karyawan.
Kepala Divisi Pemasaran & Humas Eka Hospital Pekanbaru, dr Deny mengatakan, donor darah rutin ini bertujuan untuk menolong jiwa sesama yang memerlukan, serta menumbuhkan kepedulian terhadap sesama terutama dalam bidang kesehatan dan menyosialisasikan pentingnya donor darah kepada masyarakat.
‘’Apalagi dengan setetes darah yang disumbangkan sangat besar artinya dan dapat menyelamatkan jiwa orang lain,’’ jelas Deny.
Deny menambahkan, manfaat donor darah ternyata bukan hanya pada penerima donor darah tersebut, tetapi pendonor juga memiliki banyak manfaat yang diperoleh, salah satunya untuk menjaga kesehatan.
“Dari 204 peserta, hanya 181 kantong darah yang terkumpul,” kata dia.
Selain donor darah, Eka Hospital juga menyediakan pemeriksaan kesehatan gratis seperti cek kepadatan tulang, mata, kulit, kolestrol, asam urat dan gula darah.
“Pemeriksaan ini bukan hanya diberikan kepada pendonor, tetapi juga kepada pengunjung lain. Ini semua sebagai wujud terima kasih manajemen atas kontribusi para pendonor yang rela mengantre demi membantu sesama,” ujarnya.(cr2)