Warga Desak Perbaikan Jalan Parit Indah

Pekanbaru | Kamis, 09 Maret 2023 - 10:40 WIB

Warga Desak Perbaikan Jalan Parit Indah
Kondisi Jalan Parit Indah yang berlubang di sejumlah titik, Rabu (8/3/2023). Jalan ini merupakan jalur lintas, sehingga ramai dilalui oleh kendaraan. (EVAN GUNANZAR/RIAUPOS.CO)

BUKIT RAYA (RIAUPOS.CO) – Kondisi Jalan Parit Indah di Kecamatan Bukit Raya semakin rusak parah. Warga sekitar dan juga pengguna jalan mendesak pemerintah segera melakukan perbaikan terhadap jalan lintas tersebut.

Saat ini kondisi jalan tersebut terdapat banyak lubang berukuran kecil hingga besar. Kondisi ini mengancam keselamatan pengguna jalan, khususnya pengendara roda dua.


''Kami tidak tahu, Jalan Parit Indah ini tanggung jawab siapa untuk perbaikannya. Apakah Pemko Pekanbaru atau Pemprov Riau. Yang jelas, saat ini kondisinya sudah sangat parah. Bisa dilihat langsung dan dirasakan langsung,'' kata Faisal, warga setempat yang berjualan kerupuk di pinggir Jalan Parit Indah, kemarin.

Menurutnya, jalan hancur karena menjadi jalur lintas kendaraan angkutan barang.

Menanggapi hal ini, anggota DPRD Kota Pekanbaru Robin Eduar menyebutkan, bahwa jalan parit indah ini adalah kewenangannya Pemko Pekanbaru. Dan disarankan jika Pemko tidak ada anggaran segera koordinasi dengan Pemprov Riau.

''Kami minta agar ini menjadi perhatian serius untuk segera diperbaiki, paling tidak lubang-lubang dan gelombang rata dulu,'' ungkap anggota Komisi IV DPRD Kota Pekanbaru ini.

Robin berharap, perbaikan Jalan Parit Indah ini dapat segera dikerjakan dan selesai sebelum Ramadan. ''Harapan kita secepatnya diperbaiki. Kalau bisa jelang Ramadan sudah mulus kembali. Jangan pemko klaim jalan sudah ada yang dikerjakan, tapi nyatanya Jalan Parit Indah tak tersentuh. Harus segera. Jika tak ada anggaran, koordinasi dengan pemprov,'' tegasnya.(gus)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook