Pj Wako Ajak Masyarakat Bersatu Hadapi Tantangan Inflasi

Pekanbaru | Senin, 03 Oktober 2022 - 08:53 WIB

Pj Wako Ajak Masyarakat Bersatu Hadapi Tantangan Inflasi
MUFLIHUN (ISTIMEWA)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Kenaikan harga atau inflasi menghantui perekonomian masyarakat saat ini. Penjabat (Pj) Wali Kota (Wako) Pekanbaru Muf­lihun SSTP MAP mengajak masyarakat untuk bersatu. Pemerintah sudah menyiapkan langkah-langkah yang akan diambil.

Pj Wako Pekanbaru, Kamis (29/9) pekan lalu hadir mengikuti pemberian arahan Presiden RI Ir H Joko Widodo di Jakarta. Arahan yang diberikan terkait pengendalian inflasi di daerah, tindak lanjut aksi afirmasi bangga buatan Indonesia dan penyasaran percepatan penghapusan kemiskinan ekstrem.


"Kondisi saat ini harus bisa kita lewati bersama-sama. Bersatu teguh dalam perjuangan yang sama untuk kepentingan segenap masyarakat," kata dia, akhir pekan lalu.

Dalam pemberian arahan pekan lalu para kepala daerah dan seluruh unsur forkopimda se Indonesia, Presiden  didampingi Wakil Presiden Indonesia Prof Dr KH Ma’ruf Amin dan seluruh menteri.

Presiden Joko Widodo secara khusus dalam pengarahannya menekankan untuk membeli produk yang diproduksi oleh usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta koperasi. Presiden pun mengapresiasi semakin banyaknya produk UMKM dan koperasi yang masuk ke dalam e-katalog.

"Saya senang, alhamdulillah dari target yang saya berikan 1 juta untuk akhir tahun, produk-produk UMKM dan koperasi yang telah masuk ke e-katalog sudah mencapai di atas 1 juta, yang sebelumnya baru 50 ribu, melompat cepat sekali," ujar Presiden.

Presiden pun meminta para kepala daerah untuk membina pelaku UMKM dan koperasi yang ada di daerah masing-masing, sehingga semakin banyak yang masuk ke dalam e-katalog.

"Saya minta kepada seluruh Kepala Daerah agar terus membina UMKM, koperasi yang ada di daerah masing-masing agar berbondong-bondong masuk ke e-katalog," jelasnya.

Hal lain yang juga perlu ditangani secara kompak dan bersama-sama adalah soal kemiskinan ekstrem. Menurut Jokowi, saat ini data mengenai hal tersebut sudah jelas sehingga akan lebih mudah untuk menyalurkan bantuan agar tepat sasaran. "Inilah yang sekali lagi kita kompak bareng-bareng untuk menuju pada sasaran yang kita inginkan. Saya rasa jelas semuanya, saya ingin kita semuanya kerja konkret bersama-sama," singkatnya.(ali)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook