Setidaknya masuk menjadi tim dancer tiga besar menjadi target mereka. Hal ini juga menjadi andalan untuk berprestasi di Honda DBL 2016. Bahkan mereka sudah mempersiapkan tim dancer sejak beberapa bulan terakhir.
‘’Kami tidak mau kalah. Target tiga besar harus bisa dicapai,’’ tutur kapten tim dancer A Dharma Loka, Kiani Natalia.
Dukungan penuh dari sekolah juga didapat tim basket dan tim dancer. Bahkan mereka difasilitasi dan diberi waktu luang untuk menggelar latihan.
‘’Namun kita tidak mau terlalu muluk-muluk. Yang penting mereka bisa tampil maksimal dan menjadi kebanggan rekan-rekan mereka di sekolah,’’ ujar Wakil Kepala SMA Dharma Loka Bidang Kesiswaan Rova Lidya Wati.(eca)
Editor: Elvy Chandra