Rianto juga menyarankan, sebaiknya pihak KONI kecamatan dan pengcab mengadu permasalahan KONI ke DPRD agar dapat di tindak lanjuti untuk diajak hearing bersama, sehingga akar permasalahan di KONI bisa di selesaikan dengan baik, demi kemajuan olah raga di Bengkalis.
’’Bawa juga ke DPRD biar bisa diajak hearing, agar tahu kita duduk masalahnya,’’ ujar Rianto.
Koordinator KONI Mandau, Mardianto Atan ketika di konfirmasi mengatakan, untuk SSB Duri ada bantuan materil dan barang meski nilainya sedikit.
’’Ada bantuan, meski sedikit, tetap diperhatikan kok,’’ ujarnya.
Atan juga menyebutkan jika dari KONI Bengkalis ada membantu KONI Kecamatan tapi nilainya kecil hingga tak dapat memenuhi keperluan pembinaan.(MXP)