Ahsan/Hendra dan Apri/Siti Tersingkir

Olahraga | Rabu, 26 Oktober 2022 - 10:18 WIB

Ahsan/Hendra dan Apri/Siti Tersingkir
Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan (INTERNET)

PARIS (RIAUPOS.CO) - Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dipastikan langsung gugur di 32 besar French Open 2022 usai takluk dari pasangan Korea Selatan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan pada Selasa (25/10) sore WIB. Bermain Stade Pierre de Coubertin, Paris, pasangan berjuluk The Daddies itu kalah dua gim langsung dengan skor 16-21 dan 21-23.

Memulai game pertama, kedua pasangan menunjukkan permainan yang ketat. Mereka pun saling berbalas angka hingga mencapai skor 4-4.


Setelahnya, pasangan Taiwan mendapatkan momentum menciptakan angka beruntun. Hendra/Ahsan sempat menipiskan ketinggalan tapi tidak sampai menyamakan. Pasangan Taiwan mengamankan interval pertama 11-7.

Hendra/Ahsan menampilkan permainan yang lebih tenang tapi agresif. Mereka pun bisa mencetak dua angka beruntun sebanyak tiga kali. Alhasil mereka menyamakan kedudukan menjadi 13-13.

The Daddies mematahkan kesempatan pasangan Taiwan untuk kembali merebut momentum. Mereka pun mendapat keunggulan pertama dengan skor 15-14.

Sayangnya itu tidak berlanjut ke poin-poin berikutnya. The Daddies justru kecolongan enam poin beruntun kemudian menyerah di gim pertama dengan 16-21.

Memasuki gim kedua, Hendra/Ahsan masih berada dalam tekanan. Mereka tertinggal lebih dulu dengan jarak paling besar di skor 6-3.

The Daddies mulai menemukan ritme permainan mereka saat bisa menyamakan kedudukan di angka 7-7. Mereka pun berhasil menguasai lebih dulu interval pertama dengan 11-9.

Perolehan itu kembali disamakan pasangan Taiwan 11-11. Setelahnya terjadi aksi jual-beli poin antara kedua pasangan ini hingga mencapai setting 20-20.

Di poin-poin kritis, Hendra/Ahsan selalu tertinggal lebih dulu meski langsung bisa menyamakan. Namun perolehan itu terhenti di angka 21-23.

Di Ganda putri, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti juga tersingkir usai ditekuk wakil Malaysia, Pearly Tan/Thinaah Muralitharan, dengan skor 20-22, 21-19, dan 7-21.

Sementara itu, Jonatan Christie lolos ke babak 16 besar setelah berhasil mengalahkan wakil Denmark, Hans-Kristian Solberg Vittinghus dengan skor 21-19 dan 21-14. Nasib apes harus diterima Chico Aura Dwi Wardoyo yang kalah dari Kanta Tsuneyama dengan skor 21-19, 19-21, dan 18-21.(jpg)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook