LONDON (RIAUPOS.CO) - Petenis putri Australia, Ashleigh Barty, berhasil jadi juara baru tunggal putri Wimbledon 2021 usai mengalahkan Karolina Pliskova dengan 6-3, 6-7 (4-7), 6-3 di Centre Court, Ahad (10/7/2021) dini hari WIB.
Barty tampil meyakinkan di set pertama. Petenis tunggal putri nomor satu dunia itu mampu unggul cepat 3-0 atas Pliskova. Dominasi Barty masih begitu terasa atas Pliskova di set pertama. Petenis berusia 25 itu mampu memenangi gim keempat untuk unggul 4-0 atas Pliskova.
Dalam situasi tertinggal 0-4, Pliskova mencoba bangkit. Upaya itu membuahkan hasil karena kesalahan yang kerap dibuat Barty untuk memperkecil skor jadi 1-4. Karolina Pliskova tampil bagus di set kedua saat melawan Ashleigh Barty.
Namun, Barty mampu merebut gim berikutnya untuk menjauhkan keunggulan jadi 5-1. Meski Pliskova bisa merebut gim ketujuh dan kedelapan, Barty menutup set pertama dengan skor 6-3.
Di set kedua, angin kemenangan masih mengarah ke Barty. Ia bisa unggul cepat 3-1 atas Pliskova. Akan tetapi, Pliskova tidak menyerah begitu saja. Petenis berusia 29 itu justru mampu merebut tiga gim beruntun untuk membuat skor berbalik jadi 4-3.
Barty kemudian memberikan perlawanan sengit di sisa set kedua. Namun, Pliskova yang tampil begitu percaya diri bisa menutup set kedua lewat tie break 7-6 (7-4).
Di gim penentuan, Barty tak mau lagi membuang peluang. Barty terus merebut poin dan bisa unggul hingga 4-1 atas Pliskova. Pliskova sempat merebut dua gim di set penentuan ini tetapi Barty mampu tampil meyakinkan untuk mengakhiri pertarungan ini dengan kemenangan 6-3.
Sumber: ATP/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun