ADMIN SUDAH DIBEBASTUGASKAN

Akun Twitter Jokowi Balas Cuitan JKT 48, Ini Sindiran Kader Gerindra

Nasional | Kamis, 17 Mei 2018 - 17:35 WIB

Akun Twitter Jokowi Balas Cuitan JKT 48, Ini Sindiran Kader Gerindra
Presiden Joko Widodo. (JPG)

Masih beruntung, kata dia lagi, admin akun Presiden membalas salah satu personel JKT48, bukan yang lainnya. Dia tak membayangkan, misalnya si admin membalas tulisan bernada SARA atau ancaman lainnya.

"Untuk cuma tentang JKT48 kalau cuitannya terkait unsur kebencian dan SARA atau ancaman bom, bisa ditangkap Joko Widodo tuh," tegasnya.

Karena itu, dia menyarankan supaya Jokowi mengoperasikan Twitter itu secara pribadi. Seperti diketahui, akun Presiden ke-7 RI itu pada Rabu sore kemarin tiba-tiba membalas cuitan akun Beby JKT 48 (@Bebyyers) dengan cuitan, "Wuooohh mantab! Jadi teringat deg2annya di momen Senbatsu Uza pekan lalu".

Baca Juga :MAKI Bakal Gugat ke PTUN, jika Firli Bahuri Tak Diberhentikan Tidak dengan Hormat dari KPK

Adapun cuitan itu muncul pukul 15.24 WIB. Tak lama kemudian, cuitan balasan dari akun @jokowi itu langsung dihapus. Terkait itu, Deputi Bidang Protokol, Pers dan Media Bey Machmudin mengakui, sempat ada balasan cuitan dari akun resmi Kepala Negara.

Akan tetapi, admin itu langsung dibebastugaskan atau diberhentikan.

"Hal ini telah ditelusuri dan ditemukan permasalahan di salah satu admin pengelola. Yang bersangkutan kini sudah dibebastugaskan," sebutnya. (gwn)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook