TERJADI DI MAPOLRESTABES SURABAYA

Jokowi soal Teror Bom Bunuh Diri: Kami Akan Lawan dan Basmi Terorisme!

Nasional | Senin, 14 Mei 2018 - 16:20 WIB

Jokowi soal Teror Bom Bunuh Diri: Kami Akan Lawan dan Basmi Terorisme!
Presiden Joko Widodo. (JPG)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Mapolrestabes Surabaya pada pagi tadi, Senin (14/5/2018), menjadi sasaran bom bunuh diri. Tak ayal, insiden itu panen kecaman. Bahkan, juga oleh Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi).

Jokowi mengecam kerasi aksi terorisme itu karena menurutnya perbuatan tersebut merupakan aksi yang sangat biadab. Di samping itu, bom bunuh diri tersebut juga dianggap perbuatan tidak bermartabat.
Baca Juga :MAKI Bakal Gugat ke PTUN, jika Firli Bahuri Tak Diberhentikan Tidak dengan Hormat dari KPK

"Ini adalah tindakan pengecut, tindakan yang tidak bermartabat, tindakan yang biadab," katanya di Jiexpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Senin (14/5/2018).

Ditegaskan mantan Gubernur DKI Jakarta itu, negara secara tegas akan melawan aksi kelompok radikal tersebut. Jaringan teroris harus dibasmi hingga ke akar-akarnya.

"Perlu saya tegaskan lagi kami akan lawan terorisme dan kami akan basmi terorisme sampai ke akar-akarnya," jelasnya.

Jokowi pun mengaku sudah mengintruksikan kepada Kepolisian agar mengambil tindakan tegas terhadap para pelaku teror. Hal itu sebagai upaya pencegahan tidak terjadi kembali aksi serupa.

"Saya sampaikan kepada Polisi, perintahkan kepada Kapolri untuk tegas tidak ada kompromi dalam melakukan tindakan-tindakan di lapangan untuk menghentikan aksi terorisme ini," tuntasnya. (sat)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook