MASIH DALAM KAJIAN

Saat Asian Games, Sekolah di Sekitar Venue Berpotensi Diliburkan

Nasional | Sabtu, 12 Mei 2018 - 21:00 WIB

Saat Asian Games, Sekolah di Sekitar Venue Berpotensi Diliburkan
Ilustrasi. (JPG)

MALANG (RIAUPOS.CO) - Pada 18 Agustus hingga 2 September 2018, Asian Games 2018 akan digelar di tanah air, yakni di Jakarta dan Palembang. Sekolah di sekitar venue pertandingan berpotensi diliburkan selama iven berlangsung.

Wacana itu sendiri kini masih dalam tahap kajian. Menurut Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Puan Maharani, pihaknya masih melakukan koordinasi dengan lembaga terkait.

Di antara koordinasi itu, yakni dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan Gubernur DKI.
Baca Juga :Lautan Sampah di Pasar Cik Puan

"Saya sudah berkoordinasi dengan DKI serta Kemendikbud. Apakah nanti anak-anak ini semuanya yang ada di DKI akan diliburkan. Atau hanya sebagian anak-anak yang nanti akan disekolahkan di rumah. Terutama yang ada di sekitar venue," katanya saat berkunjung ke Malang, Jawa Timur (Jatim), Sabtu (12/5/2018).

Adapun kajian libur sekolah saat Asian Games juga akan melibatkan Kementerian Perhubungan (Kemenhub). Pasalnya, berkaitan dengan arus lalu lintas di tempat acara. Kemudian terkait wacana adanya tugas bagi siswa untuk mewawancarai atlet, dia menyebut hal itu juga sedang dalam kajian dengan Kemendikbud.

"Bagaimana nanti, masih belum ada keputusan," tutupnya. (fis)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook