Pilih manis untuk Pemilik Skin Tone Eksotis

Ladies | Rabu, 23 Januari 2019 - 12:55 WIB

Pilih manis untuk Pemilik Skin Tone Eksotis
FOTO KOLEKSI PRIBADI.

RIAUPOS.CO - Warna kulit atau skin tone wanita Asia Tenggara umumnya cokelat dan sawo matang. Beberapa ada yang memiliki skin tone terang dan ada juga gelap eksotis. Nah, biasanya Ladies dengan tone kulit gelap eksotis ini sering merasa nggak percaya diri. Sebagian malah terobsesi untuk tampil putih mulus seperti wanita Korea. Padahal, kulit dengan warna eksotis itu indah lho dan nggak perlu kamu tutupi.

Jika Ladies dengan skin tone eksotis tetap ingin menggunakan make up yang natural dan nggak bikin belang antara wajah dan tangan, make up look satu ini jawabannya. Make up look dengan nuansa kecokelatan bisa bikin kulit eksotismu makin terlihat elegan dan seksi lho. Menurut salah satu Make Up Artis (MUA) Pekanbaru, Ninda, memang make up dengan nuansa kecokelatan bukan hanya membuat wajah makin cantik. Tapi juga berfungsi membuat skin tone gelap terlihat lebih sehat dan fresh.

Baca Juga :Fresh Make Up Look Trend Sepanjang Masa

"Ini sangat manis dan cocok untuk Ladies dengan skin tone eksotis. Pilihan warna-warna cokelat akan meningkatkan kesan cerah pada wajah. Tanpa membuatnya terlihat belang atau berbeda," ujarnya.

Dari segi teknik, menurut pemilik akun Instagram @nidaasyah_makeup ini, make up dengan nuansa cokelat tidak memiliki perbedaan dari make up lainnya. Yang paling mencolok hanya dari pemilihan warna. Sesuai namanya, make up dengan nuansa kecokelatan ini hanya menggunakan warna-warna cokelat atau sand.

Pemilihan warna-warna yang paling tepat untuk si pemilik skin tone eksotik adalah warna yang senada dari tingkatan yang lebih rendah warn nya ke warna yang lebih gelap. "Make up ini juga nggak perlu terlalu banyak aplikasi warna-warna mencolok lainnya seperti glitter dan shimmering," sambungnya lagi.

Meski nggak menggunakan warna yang mencolok, bukan berarti look ini membuat wajah terkesan gelap ataupun pucat kusam ya Ladies. Dengan teknik dan perpaduan warna yang tepat, hal tersebut nggak akan terjadi kok. Asalkan Ladies mengikuti rules atau aturan yang sudah disebutkan oleh Ninda tadi.

Yang jelas, jangan memaksakan agar kulitmu terlihat lebih cerah atau putih. Hindari base make up dengan warna terlalu muda dari warna kulitmu ya. Karena hal tersebut justru akan menjerumuskan mu ke tampilan yang nggak natural dan menor lho. Apalagi untuk occupation malam hari seperti dinner atau party.

Di sisi lain, Ladies juga harus menghibdari warna yang terlalu nude atau pucat. Ini tujuannya agar wajah kamu nggak terlihat seperti orang sakit.

Nah, untuk urusan lipstik, Ladies nggak perlu pusing. Menurut Ninda,  kamu bisa mengaplikasikan dari warna yang soft ke warna 1 tingkat di atas warna dasar. Misalnya warna cokelat muda dan peach. Tapi, lagi-lagi jangan pilih cokelat yang terlalu muda ya Ladies. Biar nggak kelihatan pucat.

Sekarang, kamu si kulit eksotis nggak perlu bimbang dan ragu lagi memilih make up yang tepat. Make up dengan nuansa kecokelatan ini bisa membuatmu cantik namun tetap jadi diri sendiri. Buat Ladies dengan kulit terang, make up look ini juga bisa kamu aplikasikan kok. Dengan sedikir penyesuaian warna dan improvisasi kamu juga akan terlihat cantik dan fresh dengan make up look ini.(fed)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook