Outer Simple untuk Hijabers

Ladies | Jumat, 06 Juli 2018 - 14:23 WIB

Outer Simple untuk Hijabers
(FOTO KOLEKSI PRIBADI)

RIAUPOS.CO - Sebagai seorang hijabers, persoalan tampilan tentu nggak boleh sembarangan. Selain harus menemukan busana yang nyaman, pilihannya juga harus sesuai dengan syariat. Nah, buat kamu para hijabers yang lagi bingung untuk memilih busana naman, sopan dan stylish, yuk simak ulasan Ladies tema Annisa kali ini.

Outer adalah salah satu busana yang memenuhi kriteria tersebut. Outer sendiri berarti  jenis busana atasan yang biasa dikenakan paling luar. Misalnya cardigans, vest, blazer dan lainnya. Jenis fashion satu ini memang ringkas dan tetap memberikan kenyamanan bagi penggunanya. Kesan stylish dan semi formal juga bisa didapat dengan penggunaan outer.

Baca Juga :Desainer Indonesia Tampil di Moskow

Bagi para hijabers, outer yang dipilih tentu haruslah yang memiliki potongan longgar dan panjang. Nah, outer dengan ukuran midi dengan aksen tali pada bagian pinggang bisa kamu pilih Ladies. Selain kece, outer satu ini tentunya menambah anggun penampilan.

Dikatakan oleh salah satu hijaber yang suka menggunakan outer jenis ini, Yunny Handayani, ia merasa outer tersebut memberikan tampilan yang simple dan mudah dipadu-padankan. ‘’Pemilihan outer dengan ukuran midi ini bukan tanpa alasan. Selain karena panjangnya yang pas, outer ini juga mudah di mix and match dengan busana lainnya,’’ ujar gadis bergigi kawat ini.

Outer midi memang memiliki panjang yang pas Ladies. Dalam arti, nggak terlalu panjang dan juga nggak terlalu pendek. Tentunya ini nyaman dikenakan oleh hijabers. Karena mampu mengcover hampir sebagian dari tubuh kita. Cutting layernya juga memberi kesan besar dan tidak ketat saat dikenakan.

Disisi lain, outer dengan ukuran midi ini juga membuat kamu lebih leluasa berjalan dibanding long outer yang panjangnya hingga semata kaki. Ini juga cocok buat Ladies yang ingin menutupi  panggul. Sehingga bagian belakang tubuh, benar-benar tertutup oleh outer ini hingga tiga perempat bagian.

Oh ya, ngomong-ngomong soal mix and match, apa yang dikatakan Yunny tadi memang benar Ladies. Si outer ini termasuk jenis fashion item yang paling gampang untuk di mix and match. Seperti tampilan Yunny, ia hanya tinggal menggunakan manset pada bagian dalam. Kemudian dilapis oleh outer dengan bahan tebal namun nggak bikin gerah. Urusan bawahannya, kamu bisa menggunakan basic pants atau kulot pants yang tidak ketat. Sedangkan pada bagian hijab, kamu cukup memilih hijab simple agar tampilanmu nggak terkesan too much.

Dalam hal pemilihan warna, Yunny memilih menggunakan warna bawahan dan hijab yang senada dengan warna outer. Pilihannya tersebut sukses membuat tampilannya terkesan simple, modern, semi formal dan elegan sekaligus.

Mix and match lainnya adalah, kamu bisa menggunakan kemeja lengan panjang berwarna putih pada bagian dalam. Kemudian, lapisi dengan outer midi lengan panjang. Agar memberi kesan fashionable, gulung kedua bagaian lengan outer hingga siku. Sehingga memunculkan kemeja putih yang kamu kenakan dibagian dalam tadi. Untuk bawahan, kamu bisa mengenakan celana model mermaid atau celana super kulot dengan cuttingan longgar.

Jika Ladies ingin menghadiri pesta, pengajian atau acara yang lebih formal, don’t worry. Outer ini tetap bisa kamu kenakan kok. Kamu tingga melapisi dress atau gamis polosmu dengan outer. Ikatannya bisa kamu biarkan terbuka agar membuat tampilan lebih berbeda.

So, sudah tahu kan padu padan yang mudah untuk outer midi ini hijabers sekalian? Ladies wajib banget nih punya fashion  item satu ini. Apalagi buat kamu yang nggak punya waktu banyak untuk ubek-ubek lemari buat milih baju. Tinggal lapisi bajumu dengan outer, and make it better?(azr)

Laporan SITI AZURA, Pekanbaru









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook