Natural Dolly masih Jadi Tren 2019

Ladies | Rabu, 02 Januari 2019 - 13:50 WIB

Natural Dolly masih Jadi Tren 2019
(FOTO KOLEKSI PRIBADI)

RIAUPOS.CO - Tahun sudah berganti. Welcome 2019! Dengan tahun yang baru ini, biasanya juga diikuti dengan munculnya tren-tren baru. Nggak terkecuali di dunia kecantikan. Untuk 2019 ini, ada beberapa tren yang diprediksi akan tetap happening dan menjadi pilihan bagi para Ladies di luar sana.

Salah satunya adalah tema perkawinan antara natural dan dolly yang menggemaskan. Look ini sepertinya sulit kali dihapus dari dunia per-make up-an. Sebab, hasil akhirnya yang selalu sukses membuat siapapun yang mengaplikasikannya, tampak jadi lebih cantik. Namun, tetap nggak berlebihan dong.

Baca Juga :Fresh Make Up Look Trend Sepanjang Masa

Ini juga diakui oleh seorang Make Up Artist (MUA) Pekanbaru, Kharisma Nadia. Wanita yang sudah menjadi MUA sejak 2015 lalu ini memperkirakan di 2019 ini, tren make up natural dengan sentuhan dolly masih akan menjadi pilihan. “Kalau dari prediksi saya pribadi, tema ini akan masih terus ada dan sulit tergerus waktu. Tema ini nggak akan mati. Karena cocok sekali untuk berbagai event,” ujarnya.

Seperti yang diterangkan sebelumnya, tema seperti ini memang dapat membuat wajah terlihat lebih fresh, lebih muda namun tetap natural. Karena itulah, banyak wanita yang tidak terlalu menyukai tema make up bold tapi tidak percaya diri dengan make up polos, memilih natural dolly look ini sebagai pilihan.

Dilanjutkan Kharisma, tema make up ini memfokuskan pada tampilan mata. Mata dibuat menjadi lebih bulat, fresh, proporsional antara kiri dan kanan. Sehingga memberikan kesan sehat dan lebih bersemangat.

“Meski memberi kesan mata lebih bulat, akan tetapi, make up look ini tidak mengubah secara ekstrem bentuk mata asli. Hasil akhirnya tetap terlihat anggun seperti dolly,” terangnya.

Menurut Kharisma, tema make up satu ini merupakan versi lebih ringan dari make up ala barbie look. Yang biasanya merubah secara ekstrem bentuk mata sehingga menghasilkan mata yang sangat besar, seperti boneka. Kadang, cenderung seperti anime. Di sisi lain, teknik counturing dan shading yang sangat tebal sehingga terlihat tirus dan mancung.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook