KUANSING

Pemprov Bantu 5 Kelurahan Jalan Semenisasi

Kuantan Singingi | Jumat, 29 Oktober 2021 - 12:04 WIB

Pemprov Bantu 5 Kelurahan Jalan Semenisasi
Mardianto Manan (ISTIMEWA)

KUANSING (RIAUPOS.CO) - Anggota DPRD Riau Dr Ir Mardianto Manan MT IAP menyampaikan, bahwa untuk menunjang aktivitias transportasi dan kenyamanan lingkungan, lima kelurahan di Kabupaten Kuantan Singingi mendapat jalan semenisasi dari Pemprov Riau pada 2021 ini.

"Sesuai aturan, APBD Riau untuk jalan semenisasi hanya dapat dilaksanakan di kelurahan. Kalau APBD kabupaten jalan semenisasi di desa. Kalau APBD provinsi jalan kelurahan,"ujar Mardianto Manan kepada wartawan, belum lama ini.


Menurut Mardianto, lima kelurahan yang mendapat jalan semenisasi itu masing-masing Kelurahan Pasar Baru Baserah, Pasar Usang Baserah, Koto Peraku Cerenti dan Pasar Baru Cerenti dan Kelurahan Benai. "Itu sumbernya dari dana aspirasi,"sambungnya.

Ke depan, jalan semenisasi ini akan dilakukan di kelurahan lain yang ada di Kuansing dan Inhu. "Karena masih banyak kelurahan yang memerlukan jalan semenisasi,"katanya.

Diakui Mardianto, jalan semenisasi katanya sangat menunjang kualitas transportasi warga dan lingkungan. "Ini akan kami perjuangan terus,"tegas politisi PAN Dapil Inhu-Kuansing itu.(jps)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook