RIAU

Wabup Kuansing Suhardiman Amby Jadi Irup

Kuantan Singingi | Rabu, 18 Agustus 2021 - 10:21 WIB

Wabup Kuansing Suhardiman Amby Jadi Irup
Wakil Bupati Kuansing Drs H Suhardiman Amby AK MM foto bersama dengan forkopimda dan istri, kepala dinas/badan serta pasukan paskibra usai upacara. (HUMAS PEMKAB KUANSING/RIAUPOS.CO)

HARI ini, Selasa 17 Agustus 2021 genap usia Negara Kesatuan Republik Indonesia 76 tahun. Seluruh rakyat Indonesia dari Sabang sampai Merauke menyambut dan merayakan momen bersejarah itu, meski masih dalam suasana pandemi Covid-19 yang melanda.

Begitu pula di Kabupaten Kuantan Singingi. Sejak sepekan terakhir, ruas-ruas jalan utama dan rumah dinas jabatan dihiasi dengan umbul-umbul dan bendera Merah Putih menyambut ulang tahun kemerdekaan.


Puncaknya, pelaksaanan upacara pengibaran bendera Merah Putih di lapangan Kompleks Perkantoran Pemkab Kuantan Singingi. Wakil Bupati (Wabup) Kuansing, Drs H Suhardiman Amby AK MM bertindak sebagai inspektur upacara (Irup).

Upacara pengibaran bendera Merah Putih itu dihadiri unsur forkopimda, kepala dinas, kepala badan, sejumlah tokoh masyarakat dan pegawai di lingkungan Pemkab Kuantan Singingi dengan jumlah terbatas.

Wakil Bupati, Suhardiman Amby menyampaikan apresiasinya kepada seluruh petugas yang telah sukses melaksanakan detik-detik bersejarah peringatan Kemerdekaan RI di Kuantan Singingi dengan baik dan lancar, termasuk para pelajar yang menjadi petugas paskibra, pelatih dan tim pengibar bendera.

Sukses atau tidaknya upacara ini, tergantung kesuksesan anggota paskibra saat menaikan dan menurunkan bendera. Jika kedua proses itu terlaksana dengan baik, maka secara keseluruhan upacara ini berlangsung sukses.

Suhardiman mengatakan, kalau saat ini pemkab tidak bisa melaksanakan kegiatan HUT Kemerdekaan secara besar-besaran, karena pandemi yang tengah mewabah. ''Harapan kita semua, semoga sempena HUT ke-76 ini, Covid-19 pun lenyap dari bumi pertiwi,'' ujarnya.

Usai menjadi Irup pengibaran bendera Merah Putih, Wabup Suhardiman Amby bersama forkopimda, Pejabat Sekda Dr Agusmandar MSi dan tamu undangan mengikuti rangkaian Peringatan Detik-detik Proklamasi yang di pimpin Presiden RI Joko Widodo dan Wakil Presiden RI KH Maaruf Amin secara virtual langsung dari Istana Negara yang ditandai dengan bunyi sirine dan dentuman meriam miliki TNI serta rangkaian atraksi pesawat tempur milik TNI. (adv)
 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook