TALUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) - DEMI menjaga kebersihan sungai Kuantan, Pemerintah Kabupaten Kuansing melalui Dinas Lingkungan Hidup mengimbau kepada masyarakat supaya tidak membuang sampah ke sungai Kuantan.
Hal itu disampaikan Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kuansing Rustam, Selasa (9/8). Menurut Rustam, selama pagelaran pacu jalur, sampah-sampah berserakan di aliran sungai Kuantan.
"Pemerintah sudah menyiapkan tempat pembuangan sampah di sepanjang arena pacu jalur. Kami mohon, masyarakat bisa memanfaatkan bak sampah itu untuk pembuangan sampah," kata Rustam.
Imbauan itu juga disampaikan Rustam kepada pedagang dan pengelola tribun penonton yang membuat usaha di pinggiran sungai Kuantan.
"Kami juga minta pengelola tribun penonton untuk menyiapkan tong sampah di dalam tribun. Sehingga, pengunjung yang berada di dalam tribun bisa membuang sampah di tempat yang sudah disediakan," kata Rustam.
Apalagi, lanjut Rustam, pacu jalur tahun ini akan dibuka oleh Menteri Pariwisata RI. Dengan kesadaran membuang sampah pada tempatnya itu, maka pacu jalur yang dibanggakan masyarakat Kuansing ini akan lebih menarik dan indah.
"Kita akan berikan pemandangan yang indah kepada pengunjung. Jangan sampai acara pacu jalur yang menjadi pariwisata andalan Riau ini ternodai oleh sampah-sampah yang ada di sepanjang aliran sungai," beber Rustam.(adv)