RAIH MEDALI EMAS DI AJANG JAKARTA OPEN

Siswa SMAN 1 Telukkuantan Harumkan Kuansing

Kuantan Singingi | Senin, 06 September 2021 - 11:13 WIB

Siswa SMAN 1 Telukkuantan Harumkan Kuansing
M Ricky Atlet renang Kuansing yang raih medali Emas di Jakarta Open 2021, Jakarta, Jumat (3/9/2021) (ISTIMEWA)

M Ricky Pratama, perenang yang duduk di bangku SMAN 1 Telukkuantan, Kabupaten Kuansing ini kembali mengukir prestasi di tingkat nasional. Siswa Kelas XII mipa 5 ini berhasil meraih medali emas di ajang Jakarta Open, Jumat (3/9).

M Ricky meraih medali emas setelah mencatatkan waktu 24,60 detik pada nomor 50 meter gaya bebas. Angka ini terpaut selisih cukup jauh dari pemenang peringkat dua dengan waktu 24,96.


Menurut Ketua Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kuansing Fanny Andriana kepada wartawan, Sabtu (4/9) menyebutkan bahwa ini prestasi perdana perenang putra Kuansing pada ajang bergengsi.  "Iya. Selain mengharumkan nama Kuansing, M Ricky juga mengharumkan nama Riau. Sebab, Jakarta Open diikuti oleh perenang-perenang nasional yang berasal dari seluruh wilayah Indonesia," kata Fanny.

Fanny mengucapkan terimakasih kepada Pemkab Kuansing dan KONI Kuansing yang telah memberikan dukungan pembinaan terhadap atlet renang. "Kami juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Ahmi Septari selaku bapak angkat PRSI Kuansing dan pak Saprianto Eldi selaku Kepala SMAN 1 Telukkuantan yang juga tela berjasa selama ini," katanya.

Atas prestasi itu, Ketua KONI Kuansing Andi Cahyadi mengaku bangga dengan capaian atlet Kuansing yang mampu juara pertama di tingkat nasional. Artinya, Kuansing mampu bersaing dalam hal apapun. "Semoga ini menjadi awal yang baik bagi kita. Apalagi dalam rangka menghadapi Porprov X nanti," kata Andi Cahyadi.

"Kita sangat bangga dan mengapresiasi M Ricky yang berhasil meraih medali emas di ajang bergengsi ini," ujar Andi Cahyadi, kemarin.

Selain M Ricky, Andi juga memberikan apresiasi kepada Fanny Andriana selaku pelatih sekaligus Ketua Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PRSI) Kuansing beserta staf kepelatihan klub Riau Aquatic Kuansing.

Prestasi yang ditorehkan M Ricky, lanjut Andi, harus menjadi contoh oleh atlet-atlet Kuansing lainnya. Tentunya terus mengasah kemampuan diri untuk menjadi yang terbaik. Sehingga bisa harumkan nama daerah dari dunia olahraga.

"KONI Kuansing akan terus melakukan pembinaan terhadap para atlet. Medali emas ini harus menjadi motivasi bagi atlet lainnya. Apalagi, Kuansing menjadi tuan rumah Porprov X Riau mendatang. Hasil kejuaraan seperti ini akan menjadi tolak ukur untuk prestasi Kuansing mendatang. Sebagai tuan rumah, tentu kita ingin juara. Dan sesuai pula dengan moto kita "KONI Bermarwah, Kuansing Juara. Dengan olahraga kita harumkan nama Kuansing. Selamat. Semoga ini dipertahankan dan ditingkatkan," katanya.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook