Manfaat Tempe bagi Kesehatan, Jangan Remehkan Bahayanya jika Dikonsumsi Berlebihan

Kesehatan | Minggu, 30 Juli 2023 - 03:02 WIB

Manfaat Tempe bagi Kesehatan, Jangan Remehkan Bahayanya jika Dikonsumsi Berlebihan
Ilustrasi: Pembuatan tempe. (DOK. JAWAPOS)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Siapa yang tidak tahu dengan tempe. Jenis bahan makanan yang terbuat dari kedelai asal Indonesia ini menjadi primadona semua kalangan. Tempe tentu bukanlah makanan yang asing bagi orang Indonesia. Ada beragam jenis olahan yang dapat digunakan dari tempe.

Selain rasanya yang nikmat, ternyata tempe memiliki segudang manfaat yang baik untuk kesehatan. Namun dalam mengonsumsinya tidak dianjurkan berlebihan.


Tempe banyak digemari masyarakat karena selain harganya murah, juga memiliki banyak manfaat. Salah satu kandungan dalam tempe memiliki nilai protein yang tinggi sebanyak 16 gram. Selain itu juga menyediakan lebih banyak serat, zat besi, dan potasium.

Namun di balik nikmat dan manfaat dari tempe, ternyata tidak dianjurkan mengonsumsi secara berlebihan.

"Karena tempe merupakan sumber protein dan energi, maka konsumsi sesuai dengan kebutuhan. Jika berlebihan, tentunya asupan energi kita juga akan berlebih," ujar Kepala Instalasi Gizi dan Produksi Makanan RSUPN dr Cipto Mangunkusumo Fitri Hudayati SST, SGz, MKM, RD, dikutip dari ANTARA, Sabtu (29/7).

Menurut Fitri, dalam mengonsumsi tempe yang dianjurkan adalah 50-75 gram atau setara dengan potongan berukuran sedang, dalam setiap kali waktu makan sebagai lauk nabati. Di samping itu, dari beragam olahan, tempe ternyata kenikmatannya diakui oleh dunia. Hal ini terbukti dinobatkan menjadi makanan terbaik yang mampu mengalahkan jenis makanan khas dari luar negeri lainnya.

Tempe goreng berada diurutan ke-11 dari 100 hidangan vegetarian di dunia dan tempe mendoan yang menduduki peringkat ke-4 dari 100 makanan pendamping terbaik di dunia versi TasteAtlas yang diperbarui pada (28/7).

Dari pengakuan dunia tentang jenis olahan makanan yang terbuat dari tempe, menyatakan jika tempe memang memiliki keistimewaan. Selain cocok untuk vegetarian, tempe juga memiliki manfaat bagi kesehatan dilansir dari berbagai sumber, Sabtu (29/7).

 

Kaya Isoflavon

Tempe yang terbuat dari kedelai dan difermentasi ini kaya akan fitoestrogen, atau dikenal dengan isoflavon. Isoflavon merupakan senyawa khas tumbuhan atau fitonutrien yang banyak ditemukan pada kacang kedelai, dan senyawa ini berfungsi sebagai antioksidan yang kuat.

Banyak manfaat kesehatan dari tempe yang dikaitkan dengan kandungan isoflavon. Di antara manfaat dari tempe bagi kesehatan tubuh ialah dapat mengurangi risiko kanker tertentu, dan dapat meningkatkan kesehatan jantung.

Dari penelitian yang dilakukan dengan mengonsumsi kedelai, akan berpengaruh pada kolestrol dan trigliserida yang dapat menurunkan risiko penyakit jantung.

Selain itu dari tingginya kandungan isoflavon, juga dapat mengambat dan menetralkan radikal bebas. Tempe ini memiliki prospektif yang bagus untuk menekankan kadar gula darah, sehingga baik untuk dikonsumsi bagi penderita diabetes.

Sumber: Jawapos.com
Editor: Edwar Yaman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook