Kurangi Risiko Kanker Payudara dengan Serat

Kesehatan | Senin, 07 Desember 2015 - 09:34 WIB

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kanker payudara masih menjadi salah satu ancaman terbesar khususnya bagi kaum hawa. Meski begitu, sebuah studi terbaru yang dipublikasikan dalam American Journal of Clinical Nutrition menunjukkan bahwa perempuan dapat mengurangi risiko kanker payudara sebesar 7 persen ketika mengonsumsi 10 gram serat yang ditambahkan ke makanan sehari-hari mereka.

Sebuah teori menyatakan bahwa serat dapat menghambat proses penyerapan estrogen dalam darah. Sementara itu, teori lainnya menyebutkan, orang yang mengonsumsi banyak serat cenderung lebih sedikit mengonsumsi lemak. Diketahui, diet tinggi lemak dapat meningkatkan risiko kanker payudara.

Baca Juga :Sampaikan Pesan Pemilu Damai ke Nelayan yang Sedang Melaut

Menurut para peneliti, ini karena serat dapat membantu menurunkan kadar hormon estrogen dalam tubuh. Estrogen diketahui merupakan faktor pertumbuhan dan perkembangan awal dari kanker payudara.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook