4. Terlalu memikirkan apa yang bisa dimakan
Jika Anda terlalu fokus menghitung asupan kalori dan terus-menerus merenungkan menu makanan yang sudah atau baru akan dimakan, maka Anda sudah terobsesi secara tidak sehat. Diet merupakan perubahan gaya hidup yang membuat Anda menjadi lebih waspada terhadap asupan kalori, tetapi bukan berarti Anda harus berperilaku obsesif.
5. Memangkas satu jenis asupan tertentu
Berhenti mengonsumsi karbohidrat atau jenis asupan lain mungkin akan cepat membantu menurunkan angka timbangan. Masalahnya, kebiasaan ini membuat Anda kehilangan salah satu nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh, seperti misalnya karbohidrat kompleks untuk energi atau vitamin B yang berfungsi menjaga suasana hati tetap stabil.
6. Menjauh dari kehidupan sosial
Rencana penurunan berat badan yang sehat adalah ketika Anda tetap bisa beradaptasi