TENDER SEMPAT MOLOR

Pembangunan Puluhan Sekolah di Meranti Rampung

Kepulauan Meranti | Rabu, 28 Desember 2022 - 09:49 WIB

Pembangunan Puluhan Sekolah di Meranti Rampung
Kabid Sarana dan Prasarana Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kepulauan Meranti Syamsul Bahri ST (ISTIMEWA)

SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) - Kegi­atan bangun, rehab, sarana dan prasarana seluruh sekolah tingkat dasar (SD) dan menengah pertama (SMP) di Kepulauan Meranti Tahun Anggaran 2022 telah rampung.

Padahal progres peningkatan fasilitas bidang pendidikan di lingkungan tersebut sempat mandek hingga Juni 2022. Kondisi tersebut dipicu  tahapan pergeseran anggaran, dampak perubahan struktur organisasi dan tata kerja (SOTK) pada awal  2022. 


Walaupun demikian Kabid Sarana dan Prasarana Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kepulauan Meranti Syamsul Bahri ST mengaku mereka mampu mengejar target realisasi dari bobot setiap kegiatan. 

''Rampung semua tanpa kendala. Walaupun sempat molor tender karena SOTK baru awal tahun. Bobot kerja tak meleset hingga seluruh kegiatan mampu selesai tepat waktu,'' ungkapnya, Selasa (27/12). 

Seluruh kegiatan berasal dari dana alokasi khusus (DAK) reguler bidang pendidikan dengan besaran anggaran tidak kurang dari Rp35 milliar dari Kemendikbud Ristek. 

Kegitan mencakup pembangunan baru dan rehab fisik, pengadaan alat laboratorium , teknologi informasi dan dan komunikasi (TIK) hingga mebel.  

Rincinya, pembangunan yang dimaksud  mencakup 6 ruang dan gedung Paud, 27 ruang dan gedung SD, hingga 17 Ruang dan gedung SMP. Sementara untuk peningkatan TIK dan laboratorium meliputi 79 SD, dan 3 SMP. 

''Jumlah sarana dan prasarana sekolah yang berhasil kita bangun tahun ini lebih tinggi dari tahun sebelum nya. Tentu ini menyikapi kondisi riil sekolah berdasarkan data yang diterima Kemendikbud,'' ungkapnya. 

Rincinya untuk progres capaian pembangunan sekolah tahun anggaran 2021 hanya menyasar 14 ruang dan gedung Paud, 18 ruang dan gedung SD hingga 11 ruang dan gedung SMP. Sementara untuk TIK 25 SD dan 3 SMP.(wir)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook