H Adil Melunak, Pilih Puji EMP di Helat Akbar SKK Migas

Kepulauan Meranti | Rabu, 24 November 2021 - 13:15 WIB

H Adil Melunak, Pilih Puji EMP di Helat Akbar SKK Migas
Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti H M Adil saat ingin mencicipi produk pelaku UMKM mitra binaan EMP di Northern Sumatera Forum SKK Migas - KKKS wilayah sumbagut yang diadakan di Batam, Selasa (23/11/21) kemarin. (WIRA SAPUTRA/RIAUPOS.CO)

SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) - Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti H M Adil SH "melunak" kepada EMP Malacca Strait saat menghadiri Northern Sumatera Forum SKK Migas - KKKS wilayah sumbagut yang diadakan di Best Western Premiere Panbil Batam, Selasa (23/11/21) kemarin.

Adil apresiasi peran EMP yang tampaknya telah melaksanakan komitmen mereka dalam membina pelaku UMKM setempat. "Iya bagus ini. Bagus-bagus," kata Adil pasca melihat langsung produk mitra binaan yang dipamerkan pada stand EMP dalam helat akbar tersebut.


Pasalnya, apa yang dilaksanakan EMP tampak sejalan dengan tujuh program strategis prioritasnya. Terutama dalam meningkatkan kualitas dan produksi produk unggulan lokal. Seperti kopi liberika, cendol sagu kering siap saji, dan produk-produk lainnya.

Northern Sumatera Forum SKK Migas -KKKS Wilayah Sumbagut ini bertemakan Sinergi Komunikasi Industri Hulu Migas Bersama pemangku kepentingan menuju target produksi minyak 1 juta BOPD dan gas 12 BSCFD pada 2030. Helat berlangsung tiga hari, mulai pada 23 hingga 25 November 2021 mendatang.

Kepala Perwakilan SKK Migas Rikky Rahmad Firdaus yang juga panitia pelaksana mengatakan, kegiatan ini dilaksanakan secara perdana dengan tujuan untuk membangun komunikasi dan koordinasi serta meningkatkan sinergi hubungan antara SKK Migas - KKKS Wilayah Sumbagut dengan pemangku seluruh pihak terkait.

"Sehingga akan terbangun kesepahaman bersama terhadap beberapa peraturan dan kebijakan pemerintah serta pelaksanaan kegiatan di sektor industri hulu migas. Khususnya di wilayah regional Sumatera Bagian Utara," ujarnya.

Selain materi dengan topik-topik yang menarik, Northern Sumatra Forum juga akan memberikan apresiasi dan penghargaan kepada gubernur yang telah memberikan kontribusi aktif dalam kelancaran operasional hulu migas di wilayah Sumbagut.

Di samping itu juga akan ada penghargaan yang diberikan kepada enam UMKM dan tujuh orang local heroes perwakilan dari masing - masing Wilayah KKKS. Acara dilanjutkan dengan melihat stand UMKM dari berbagai daerah, termasuk dari Kabupaten Kepulauan Meranti binaan dari EMP Malacca Strait.

Sebelum ini Bupati Kepulauan Meranti, Riau, M Adil sempat melontarkan ultimatum kepada EMP Malacca Strait agar dapat ikut serta pembangunan daerah yang ia pimpin.

Jika tidak, maka orang nomor satu di Meranti tersebut mengancam akan mengeluarkan rekomendasi pencabutan izin operasionalnya kepada pemerintah pusat.

"Kalau tak mau bantu kita bangun daerah, saya akan keluarkan rekomendasi untuk dicabut saja izinnya ke pusat. Kita mau mereka komitmen bangun daerah," tegasnya beberapa waktu lalu (2/10/21).

Pasalnya Adil membeberkan telah mendengar sejumlah keluhan terhadap minimnya kontribusi perusahaan di Kepulauan Meranti, terutama di wilayah operasional.

Tak hanya itu, bupati juga meminta seluruh perusahaan yang beroperasi di Kepulauan Meranti agar memiliki kantor di ibukota kabupaten Kepulauan Meranti di Selatpanjang.


Laporan: Wira Saputra (Selatpanjang)
Editor: Erwan Sani

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook