Polisi Fokus Awasi Tempat Ibadah

Kepulauan Meranti | Senin, 16 Januari 2023 - 10:25 WIB

Polisi Fokus Awasi Tempat Ibadah
Beberapa hari jelang Imlek, Jalan Imam Bonjol, Selatpanjang terpantau aman dari kondisi macet dan tampak masih lengan terhadap aktivitas pengendara, Sabtu (14/1/2023) . (WIRA SAPUTRA/RIAUPOS.CO)

SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) - Menjelang perayaan Imlek 22 Januari nanti, aparat kepolisian mulai fokus melakukan pengawasan ke sejumlah kelenteng atau vihara di Kepulauan Meranti. Seperti pengamanan yang dilakukan Pleton Siaga Polres Kepulauan Meranti, Sabtu (14/1). 

Pleton Siaga terbagi dua regu. Regu satu dan dua. Untuk  pengawasan mencakup pengamanan di Vihara Sejahtera Sakti Jalan Ahmad Yani, Vihara Tunggal Sakti dan Tri Surya Sakti, Jalan Teladan Kecamatan Tebingtinggi.


Tidak hanya kelenteng, aparat penegak hukum juga turut mengawasi objek vital lainnya, seperti lembaga pemasyarakatan dan pembangkit listrik. 

Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Andi Yul LTG SH SIK MH melalui Kabag Ops Kompol Yudi
Setiawan mengatakan, kegiatan ini ditujukan untuk memantau situasi kamtibmas, khususnya Kota Selatpanjang berjalan kondusif menjelang perayaan Imlek  2023.

''Menjelang Imlek tahun ini, personel kita secara rutin dan intensif melakukan pengecekan dan pemantauan terhadap sejumlah vihara dan objek vital negara seperti PLN dan Lapas Kelas II B Selatpanjang. Termasuk lokasi yang dianggap rawan seperti Jalan Tanjung Harapan dan Pramuka,'' ungkapnya.

Selain itu,  di seputaran jalan protokol Kota Selatpanjang juga dilakukan antisipasi terjadinya aksi balap liar. Mengingat ramainya mobilitas masyarakat pada malam Ahad atau akhir pekan.

Seperti  di Jalan Merdeka, Diponegoro, Rumbia, Yos Sudarso, Pemuda Setia,  Pramuka dan Dorak, serta Jalan Banglas.  ''Melalui patroli ini kita kembali mengimbau agar masyarakat bersama-sama menjaga situasi keamanan dan ketertiban agar tetap berlangsung kondusif,'' tuturnya.(gem)

Laporan WIRA SAPUTRA, Selatpanjang

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook