PEKANBARU (RIAUPOS.CO) - Mantan Kepala Dinas Pendidikan dan Olahraga Kabupaten Kampar M Yasir terpilih sebagai Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kampar masa bakti 2023-2027. Pria yang juga mengemban amanah sebagai Ketua Askab PSSI Kampar ini terpilih melalui Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) KONI Kampar yang digelar Kamis (12/1/2022).
Dalam Musorkablub yang dipimpin Zulfan Azmi, Emil Boediono, Triska Felly, M Katim, dan Darusallam itu, Yasir unggul satu suara dari calon lainnya, M Amin. Yasir meraih 18 suara, unggul atas Amin yang meraih 17 suaraa pada pemilihan yang digelar di Sekretariat KONI Kampar tersebut. Seluruh suara berasal dari 33 cabang olahraga (cabor) dan masing-masing satu dari pengurus KONI Riau dan KONI Kampar.
Usai terpilih, Yasir mengucapkan terima kasih kepada seluruh cabor yang telah menaruh kepercayaan dan amanah kepadanya. Yasir juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak, termasuk para tokoh yang telah mendorong dirinya untuk memimpin KONI Kampar. Namun dirinya agar terkejut, karena pemilihan itu berlangsung ketat.
''Tidak pernah saya mengalami hal seperti ini. Terima kasih, semua adalah teman dan sahabat saya yang sehati untuk memilih saya sebagai ketua KONI Kampar,'' sebut Yasir.
Saat memgembalikan formulir calon ketua umum KONI Kampar pekan lalu, Yasir yakin dirinya memiliki kapasitas memimpin organisasi tersebut. Tidak hanya berpengalaman di bidang administrasi karena pernah memimpin sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD) di Kampar, tapi juga sebagai orang yang memang tekun mengembangkan olahraga selama puluhan tahun.
''Saya berniat baik memajukan olahraga Kabupaten Kampar. 35 tahun saya berkecimpung di dunia olahraga ini, mulai sejak dari atlet. Lalu dengan pengalaman pernah memimpin 8 OPD, in sya Allah saya punya kapasitas. Dengan dukungan para tokoh dan kawan-kawan, sama-sama kita majukan olahraga di Kampar ini,'' sebut Yasir.
Yasir juga mengajak semua insan dan pecinta olahraga untuk tidak sungkan memberikan masukan kepada dirinya dalam upaya membangun olahraga di Kabupaten Kampar.
“Jangan sungkan, saya siap menerima aspirasi dan masukan, untuk olahraga untuk negeri kita tercinta,” tegasnya.
Kemudian Yasir menyampaikan sebaiknya dinas pendidikan, pemuda dan olahraga dipisah sehingga menjadi kedinasan yang berbeda.
"Karena untuk pemuda dan olahraga itu ada anggaran dana dari pusat. Jadi, kalau kita membentuk pendidikan olahraga tidak bisa dengan dinas pendidikan karena nomenklatur nya tidak ada, karena kita hidup pakai aturan undang-undang," ujarnya.
Usai terpilih, Yasir dan timnya segera menyusun pengurus KONI Kampar masa bakti 2023-2027. Yasir telah menunjuk Hafis Tohar sebagai ketua tim formatur yang punya waktu 14 hari kalender sejak ditetapkan untuk membentuk struktur organisasi tersebut.
Sementara itu terkait jabatan Ketua Askab PSSI Kampar yang sudah dilepaskannya pascaterpilih, Yasir menyebutkan, pengurus akan mempersiapkan kader terbaik untuk meneruskan estafet kepemimpinan. Dirinya mengaku sudah mengantisipasi hal tersebut.
''Tentu kami siapkan kader terbaik, yang gila bola dan punya waktu. Saya rasa persyaratan sama, maka akan kami segerakan. Karena itu juga sudah kami antisipasi bersama Askab sebelumnya, kami sudah rapatkan,'' kata Yasir saat itu.
Laporan: Hendrawan Kariman dan Kamaruddin
Editor: Edwar Yaman