MOGADISHU (RIAUPOS.CO) – Sedikitnya 12 orang tewas menyurul dua ledakan dan tembakan menggelegar di sebuah hotel dan taman yang ada di dekatnya pada Jumat (26/2) di pusat kota Mogadishu, Somalia.
Serangan ini yang dilakukan militan Shebab yang mempunyai kaitan dengan Al-Qaeda. Wartawan AFP berkata, dua ledakan itu terjadi di hotel terkenal, SYL dan taman berdekatan Peace Garden.
Tak hanya itu, insiden itu berlanjut dengan aksi saling berbalas tembakan dari pukul 19.45 malam waktu setempat. Hotel dan taman itu terletak dekat kompleks Villa yang merupakan wilayah Ring I karena terdapat Istana Presiden dan Kantor Perdana Menteri.
"Satu dari ledakan itu terjadi dekat Peace Garden dan satu lagi dekat hotel SYL. Saya lihat 12 orang sipil tewas tapi jumlah sebenarnya mungkin lebih," kata petugas polisi, Ibrahim Mohamed, yang dikutip AFP.
Sementara itu, sumber di rumah sakit mengatakan, sekurang-kurangnya 25 orang cedera. (zar)