AFGHANISTAN

Bom Bunuh Diri Dekat Kedubes Rusia, 4 Tewas

Internasional | Kamis, 21 Januari 2016 - 14:03 WIB

 Bom Bunuh Diri Dekat Kedubes Rusia, 4 Tewas
Aparat keamanan memeriksa lokasi ledakan di sebuah daerah di Afghanistan berdekatan dengan gedung parlemen, kantor kementerian dan Kedutaan Rusia, Rabu (20/1) petang.

KABUL (RIAUPOS.CO) –  Empat orang tewas dan sedikitnya 20 orang luka-luka dalam serangan bom bunuh diri di sebuah daerah di Afghanistan yang merupakan distrik vital karena berdekatan dengan gedung parlemen, kantor kementerian dan Kedutaan Rusia, petang kemarin.

Seorang juru bicara Kementerian Kesehatan Masyarakat, Ismail Kawusi mengatakan, korban yang cedera dalam serangan tersebut terdiri dari wanita dan anak-anak.

Baca Juga :PBB Segera Kirimkan Bantuan Pascagempa di Afghanistan

Sedangkan juru bicara polisi di ibukota Afghanistan itu, Basir Mujahid menyebutkan, para penyerang membidik kawasan strategis Jalan Darul-Alam, yang hingga malam tadi masih disterilkan.

"Polis berusaha mengidentifikasi korban serangan, namun tak ada  personil militer yang menjadi korban, semuanya warga sipil,’’ kata juru bicara Kementerian Dalam Negeri, Sediq Sediqqi, melalui akun Twitter.

Pengeboman itu adalah rangkaian serangan bunuh diri terbaru di ibu kota ini ketika perundingan damai dengan Taliban sedang dilakukan.(dailymail/zar)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook