TEWAS DI APARTEMENNYA

Inés Zorreguieta Meninggal Dunia, Kerajaan Belanda Berduka

Internasional | Jumat, 08 Juni 2018 - 20:20 WIB

Inés Zorreguieta Meninggal Dunia, Kerajaan Belanda Berduka
Inés Zorreguieta. (NET)

AMSTERDAM (RIAUPOS.CO) - Kematian Inés Zorreguieta, adik Ratu Maxima, di Bueno Aires, Argentina membuat keluarga Kerajaan Belanda tengah diselimuti duka.

Adapun adik termuda Ratu Belanda itu ditemukan tewas di apartemennya. Inés Zorreguieta (33) yang bekerja sebagai peneliti di PBB di Panama dan juga dikenal sebagai seorang gitaris berbakat.

Dia dilaporkan telah bunuh diri oleh media Argentina dan Belanda. Diketahui, Raja Belanda Willem Alexander dan Ratu Máxima terbang ke Argentina untuk menghadiri upacara pemakamannya.
Baca Juga :Virgil van Dijk Kembali Mengeluh, Kali Ini soal Lapangan Usai Atasi Yunani

Zorrehuieta menjadi pengiring pengantin di pernikahan kakaknya dengan Pangeran Belanda Willem Alexander 2002 lalu. Dia pun merupakan ibu baptis dari putri bungsu pasangan kerajaan, Putri Ariane yang berusia 11 tahun.

Menurut keluarga kerajaan, Ratu Maxima sangat terpukul dan terkejut atas meninggalnya adiknya. Dikatakan Perdana Menteri Belanda Mark Rutte, meninggalnya saudara perempuan Ratu Maxima secara tiba-tiba adalah kabar yang sangat mengejutkan.

Pasalnya, itu menjadi berita sedih dan memilukan. Bahkan, mereka belum percaya bahwa Zorreguieta telah meninggal dunia.

"Dengan hati dan segala pikiran kami, kami bersama Ratu dan keluarga. Saya berharap mereka semua diberi kekuatan untuk menghadapi cobaan ini bersama-sama. Saya percaya bahwa mereka akan mendapatkan ketenangan," kata Rutte, seperti dilansir The Guardian, Kamis (7/6/2018).

Diterangkan Juru Bicara Pemerintah Belanda, meninggalnya Zorreguieta diduga kuat karena bunuh diri. Zorreguieta ialah seorang psikolog yang bekerja pada kebijakan sosial di kantor Presiden Argentina, Mauricio, Macri.

Dia bekerja untuk Kementerian Pembangunan Sosial di provinsi Buenos Aires dan di kantor PBB di Panama. (ce1/trz)

Sumber: JPNN

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook