KOMUNITAS

Penggiat Media Sosial di Lirik, Gelar Workshop Editing Video di Handphone Secara Gratis

Indragiri Hulu | Minggu, 18 Juni 2023 - 14:48 WIB

Penggiat Media Sosial di Lirik, Gelar Workshop Editing Video di Handphone Secara Gratis
Penggiat Media Sosial Lirik, foto bersama dengan peserta workshop editing video di handphone di aula Kantor Camat Lirik, Ahad (18/6/2023). (PENGGIAT MEDIA SOSIAL UNTUK RIAUPOS.CO)

RENGAT (RIAUPOS.CO) - Puluhan warga dari berbagai kalangan ikuti workshop editing video di handphone, Ahad (18/6/2023). Kegiatan ini di pusatkan di aula Kantor Camat Lirik, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Ahad (18/6/2023).

Pelaksanaan kegiatan ini, digagas oleh penggiat media sosial di Kecamatan Lirik yakni Hendri Yedi yang biasa disapa Om Yed bersama Suko Edy. Bahkan kegiatan diberikannya secara gratis hingga disiapkan snack dan makan siang.


"Berawal dari banyaknya minat masyarakat yang disampaikan secara langsung maupun disampaikan melalui media sosial, makanya saya dan Suko Edi merealisasikan kegiatan workshop ini," ujar Om Yed didampingi Suko Edi usai acara.

Workshop editing video di handphone sebutnya, lebih kepada mengarahkan masyarakat terutama anak-anak untuk kegiatan positif. Bahkan, tidak tertutup kemungkinan dari editing video dapat menghasilkan uang. 

Pelaksanaan workshop ini sambungnya, tidak hanya sekali tetapi akan berlanjut melalui pertemuan lanjutan dengan tempat berbeda. Karena sifatnya workshop ini, menjadikan peserta bisa membuat dan mengedit video melalui handphone.

Memang sebutnya, peserta perdana ini lebih banyak diikuti siswa dari berbagi sekolah diantaranya SMP Negeri 3 Lirik, SMP Tunggal Lestari, SMA Negeri 1 Lirik, SMA Negeri 1 Pasir Penyu. "Selain siswa, juga ada peserta dari kalangan ibu rumah tangga dan lainnya," ungkapnya.

Lebih jauh disampaikannya, kesuksesan pelaksanaan kegiatan ini juga tidak terlepas dari bantuan anggota DPRD Inhu, Daniel Eka Perdana SH dan Satriono karyawan PT Pertamina. "Antusias masyarakat cukup tinggi yakni berasal dari lima kecamatan. Semoga apa yang kami berikan dapat bermanfaat," harapnya.

 

Laporan: Kasmedi (Rengat)

Editor: E Sulaiman

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook