Ikawati Kantah Dukung Pertumbuhan UMKM

Indragiri Hulu | Jumat, 14 Oktober 2022 - 11:41 WIB

Ikawati Kantah Dukung Pertumbuhan UMKM
Ketua Ikawati Kantah Kabupaten Inhu, Raden Emi Garmilah (kiri) melihatkan kain songket hasil karya Ratna Songket di Desa Seluti Kecamatan Lirik dalam kunjungannya, Kamis (13/10/2022). (KAKANTAH INHU UNTUK RIAUPOS.CO)

RENGAT (RIAUPOS.CO) - Ikatan Istri Karyawan dan Karyawati (Ikawati) Kantor Perta­nahan (Kantah) Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) mengunjungi Ratna Songket di Desa Seko Lubuk Tigo (Seluti) Kecamatan Lirik, Kamis (13/10).

Kunjungan ini dalam rangka  mendukung tumbuh kembang Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di daerah itu. Bahkan ke depannya, Ikawati Kantah Kabupaten Inhu, mengagendakan meninjau sejumlah pelaku UMKM lainnya.


"Ini masuk dalam program sesi III Kantah dan kami siap mendukung untuk tumbuh kembang UMKM,” ujar Ketua Ikawati Kantah Kabupaten Inhu, Raden Emi Garmilah disela-sela kunjungan.

Menurutnya, upaya yang dilakukan Ikawati Kantah Kabupaten Inhu terhadap pengrajin songket yakni pada bidang pemasaran. Karena Ikawati Kantah sudah melakukan MoU dengan pihak Ladara pusat dalam rangka membantu mengembangkan pemasaran produk UMKM.

Membantu pemasaran yang dapat dilakukan Ikawati Kantah Kabupaten Inhu yakni pemasaran secara online. Sehingga usaha kerajinan songket di Desa Seluti dapat diketahui secara luas melalui media.

"Tadi kami sudah minta data-data termasuk nomor telepon dan selanjutnya dihubungkan dengan pihak Ladara untuk pengembangan penjualannya secara online,” ungkapnya.

Masih kata istri Kepala Kantah Kabupaten Inhu, Hermansyah Simatupang, peninjauan terhadap usaha pengrajin songket di Desa Seluti ketika pertama kali ke Pekanbaru. Di mana saat ditanya tentang kain songket, hanya dari kabupaten lain dan bukan dari Inhu.

Makanya, pascapelantikan Kepala Kantah Kabupaten Inhu, dirinya langsung berkoordinasi dengan Ikawati. "Tadi kepengurusan Ikawati Kantah Kabupaten Inhu baru dikukuhkan dan langsung turun lapangan meninjau usaha kain songket,” tambahnya.

Lebih jauh disampaikannya, kunjung dan dukungan untuk tumbuh kembang UMKM lainnya telah diprogramkan untuk sejumlah kecamatan. Sehingga dengan dukungan yang diberikan, dapat meningkatkan perekonomian pelaku UMKM yang ada di Kabupaten Inhu.

"Rencana dalam waktu dekat ini kami akan kunjungi UMKM yang bergerak jenis keripik dan minum jahe,” terangnya.(kas)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook