OLAHRAGA

Tim Polsek Reteh B Juara Voli Kapolres Inhil

Indragiri Hilir | Selasa, 20 Desember 2022 - 14:00 WIB

Tim Polsek Reteh B Juara Voli Kapolres Inhil
Kapolres Inhil AKBP Norhayat, menyerahkan piala kepada pemenang tournamen Bola Voli Kapolres Inhil Cup 2022. (INDRA EFENDI/RIAUPOS.CO)

TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Tim Bola Voli Polsek Reteh B, berhasil menjadi juara Turnamen Bola Voli Kapolres Cup Indragiri Hilir (Inhil) 2022, Senin (19/12/22) petang.

Pada laga final, Tim Voli Polsek Reteh B berhadapan dengan Tim Voli Tim Arnavat Polairud. Laga tersebut dimenangkan oleh Tim Voli Polsek Reteh B, meski dengan angka ketat.


Dengan demikian, Tim Voli Arnavat Polairud, harus puas atas posisi kedua. Sedangkan juara 3 menjadi milik Tim Voli Tim Narco Hunter Sat Narkoba Polres Inhil.

Kapolres Inhil AKBP Norhayat, mengatakan kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke 72 Polairud 2022.

Dia mengemukakan, turnamen ini tidak hanya sekadar penyaluran hobi dan kegiatan positif bagi pecinta olahraga bola volly dan generasi muda. Tetapi juga sebagai motivasi serta melatih mental dan pengalaman para pemain.

"Sehingga dapat bersaing pada kejuaraan-kejuaraan ditingkat yang lebih tinggi,"ungkap Kapolres Inhil.

Sebab, turnamen tersebut diikuti sekitar 600 atlet yang berasal dari berbagai Kabupaten se Riau bahkan Provinsi luar. Baik Provinsi Jambi, Sumatera Barat (Sumbar) serta Provinsi Jawa Barat (Jabar).

Dia berpesan kepada atlet yang telah prestasi kiranya dapat menjadi pemacu untuk meraih prestasi yang lebih tinggi lagi. Dan yang belum berhasil agar lebih keras lagi berlatih

"Saya juga mengucapkan terimakasih kepada sponsor utama yang telah berpartisipasi dalam kegiatan ini," paparnya.

 

Laporan: Indra Efendi (Tembilahan)

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook