Cara Bikin Es Kopyor Nan Tersohor dari Negeri Seribu Parit Tembilahan

Indragiri Hilir | Senin, 14 Maret 2022 - 14:14 WIB

Cara Bikin Es Kopyor Nan Tersohor dari Negeri Seribu Parit Tembilahan
Es Kopyor, minuman berbahan utama kelapa yang menjadi kuliner menyegarkan di Tembilahan, Riau. (DISPAR INHIL UNTUK RIAUPOS.CO)

TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Es Kopyor merupakan minuman yang cukup terkenal di Tembilahan. Menu yang dinamakan Es Kopyor ini sangat mudah ditemukan karena mayoritas pedagang di kabupaten Indragiri Hilir, khususnya di Kota Tembilahan sudah menjadikan minuman ini sebagai menu utama di setiap sajian.

Salah satunya es kopyor yang berada di Jalan Soedirman, Tembilahan. Dikunjungi Sabtu (13/7/2022) di negeri yang dikenal dengan negeri hamparan kelapa ini. Tak jarang pedagang di Inhil mengolah sesuatu dengan berbahan dasar kelapa. Contohnya es kopyor, es kopyor menjadi ciri khas minuman di Tembilahan.


Selain bahannya mudah ditemukan karena Kabupaten Inhil memang penghasil buah kelapa terbanyak, cara membuat minuman segar ini juga tidak begitu rumit. Cukup buah kelapa dibelah, kemudian diambil air dan isinya lalu dicampurkan susu dan air sirup plus dikasih es dingin.

Minuman yang menyegarkan dari kelapa ini punya rasa yang lezat dan cocok dinikmati saat panas.

Di sisi lain, harganya juga tidak mahal, dengan bandrol Rp5.000 hingga Rp10.000 per gelas sudah bisa menikmati es kopyor sambil bersantai-santai.

Untuk lokasi warung yang menyediakan es kopyor ini dominan mudah ditemukan di Tepi Laut Sungai Indragiri, tepatnya Jalan Jenderal Soedirman parit 13 Tembilahan. 

Lokasi yang menyajikan view laut dengan segala aktivitas yang ada di sana dan jika dikunjungi saat senja dapat menikmati langsung suasana terbenamnya matahari.

Di tempat lain juga tersedia di jalan Lingkar Kelurahan Sungai Beringin tepatnya di samping Tribun Letda M Boya Tembilahan.

Menarik bukan, menikmati es kopyor sembari menyaksikan Matahari tenggelam disertai tiupan angin laut dan ditemani orang terkasih.

Laporan: Indra Effendi (Tembilahan)

Editor: Eka G putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook