RENTETAN KASUS TERJADI SEPEKAN TERAKHIR

Ungkap Penyebab Terorisme, Mumammadiyah Percayai Kinerja Kepolisian

Hukum | Senin, 14 Mei 2018 - 18:00 WIB

Ungkap Penyebab Terorisme, Mumammadiyah Percayai Kinerja Kepolisian
Ketua Umum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir mengecam tindakan terorisme di Surabaya dan sekitarnya. (RIDHO HIDAYAT/JAWAPOS.COM)

"Kalau betul ada anak yang dilibatkan, siapa tahu itu moderasi yang salah. Perang berakhlak mulia tidak melibatkan anak, perempuan, dan orangtua," jelasnya.

Dia menyatakan, Muhammadiyah mengecam keras dan mengutuk keras terorisme yang ada di Surabaya maupun di tempat lain selama ini. Peristiwa itu menurutnya tindakan yang zalim dan merusak.
Baca Juga :Polsek Senapelan Rangkul Tokoh Agama Sampaikan Pesan Pemilu Damai

"Ini perilaku biadap," cetusnya.

Sementara itu, Ketua PP Muhammadiyah, Yunahar Ilyas, menambahkan, semua pihak diminta untuk tetap tenang dan jernih. Serta tidak mengembangkan berbagai asumsi negatif yang memberi ruang pada saling curiga serta sentimen sosial yang bisa mengganggu kehidupan berbangsa bernegara.

"Itu merupakan tindakan yang zalim. Pengerusakan di muka bumi yang tidak dibenarkan oleh agama, hukum, dan moralitas publik," katanya. (dho)

Sumber: JPG

Editor: Boy Riza Utama









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook