ROADSHOW KRU DAN PEMAIN FILM NGERI-NGERI SEDAP DI PEKANBARU

Tiket Gala Premiere Terjual Habis

Feature | Kamis, 02 Juni 2022 - 09:13 WIB

Tiket Gala Premiere Terjual Habis
Sutradara Bene Dion Raja Gukguk (kiri) dan cast film Ngeri-Ngeri Sedap Lolox saat hadir dalam roadshow di CGV Holiday Pekanbaru, Rabu (1/6/2022). (MUJAWAROH ANNAFI/RIAUPOS)

Kru dan pemain film Ngeri-Ngeri Sedap selesai melaksanakan roadshow-nya di Sumatera dengan kota tujuan akhir Pekanbaru. Masyarakat sangat antusias dengan hadirnya film ini. Terbukti dengan sold out-nya penjualan tiket gala premiere yang digelar di CGV Holiday Pekanbaru, Rabu (1/6).

Laporan MUJAWAROH ANNAFI, Pekanbaru


Film perdana dari rumah produksi Imajinari yang bekerja sama dengan Visionari Film Fund ini diputar di CGV Holiday Pekanbaru dan dihadiri oleh Sutradara Bene Dion Raja Gukguk, dan salah satu pemeran film Lolox.

"Sebelumnya, tiket roadshow Ngeri Ngeri Sedap di Sumatera ini sudah dijual sejak 21 Mei 2022 lalu. Sambutan penonton pun positif dengan adanya pemutaran film ini, sehingga tak heran jika tiket sudah terjual habis alias sold out untuk lokasi perdana di Pekanbaru," katanya sebelum pemutaran film.

Saat pemutaran film berlangsung, film ini berhasil membuat penonton tertawa sekaligus menangis. Dikatakan Bene Dion, hal tersebut karena film ini terasa dekat dan personal, dan membuat penontonnya seperti pulang ke rumah.

"Ngeri Ngeri Sedap adalah film personal buat saya, ingin sekali bisa bercerita tentang kehidupan dan kebudayaan suku Batak. Dan membuat gala premiere film ini, seperti pulang ke rumah," ungkap Bene Dion.

Sementara itu, pemain film, Lolox menambahkan meskipun ia hanya berperan dalam film tersebut, ia merasa jalan cerita ini sangat mirip dengan kehidupan aslinya. Di mana ia memerankan sebagai anak ketiga yang bekerja di dunia entertainment yang jauh berbeda dari jurusan kuliahnya.

Ia juga menyarankan kepada masyarakat untuk menonton film untuk dapat memahami pesan-pesan yang disampaikan, dan bagaimana komunikasi yang baik antara orang tua dan anak pun sebaliknya.

"Aku juga sarankan untuk anak yang merantau dan ada slack sama orang tua untuk menonton film ini, bagaimana komunikasi itu adalah saling memahami, bukan mendengarkan satu aja," ungkapnya.

Film yang dibintangi oleh Boris Bokir, Gita Bhebhita, Lolox, Indra Jegel, Tika Panggabean dan Arswendy Bening Swara ini  mulai tayang pada 2 Juni 2022. Film inì bercerita tentang Pak Domu (Arswendy Bening Swara) dan Mak Domu (Tika Panggabean) yang tinggal bersama Sarma (Gita Bhebhita), ingin sekali tiga anaknya: Domu (Boris Bokir), Gabe (Lolox) dan Sahat (Indra Jegel) yang sudah lama merantau pulang untuk menghadiri acara adat. Tetapi mereka menolak pulang karena hubungan mereka tidak harmonis dengan Pak Domu. Pak Domu dan Mak Domu akhirnya berpura-pura bertengkar dan ingin bercerai demi mendapatkan perhatian dari anak-anaknya.

Sebelumnya pada 27 Mei 2022, roadshow gala premiere Ngeri Ngeri Sedap telah dilakukan di Kisaran. Dilanjutkan dengan roadshow di Pematang Siantar pada 28 Mei 2022 dan penayangan gala premiere di Medan pada 29 Mei 2022. Pada 30 Mei, roadshow juga berlangsung di Binjai dan Tanjung Morawa. Pada 31 Mei, roadshow juga digelar di Batam. Setelah melakukan roadshow di Sumatera, film Ngeri Ngeri Sedap masih akan melakukan roadshow di berbagai kota lainnya.(anf)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook