SMARTPHONE

Ini Spesifikasi Samsung Galaxy M52 5G, Harganya Rp5 Jutaan

Ekonomi-Bisnis | Minggu, 24 Oktober 2021 - 14:03 WIB

Ini Spesifikasi Samsung Galaxy M52 5G, Harganya Rp5 Jutaan
SAMSUNG GALAXY M52 (INTERNET)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) - Mulai tersedianya jaringan 5G di Indonesia yang pertama dihadirkan oleh Telkomsel sejak Juni lalu menjadi trigger tersendiri bagi industri telekomunikasi di tanah air dan ekosistem digital lainnya. Makin kesini, operator seluler (opsel) lainnya juga mulai menyusul menghadirkan layanan serupa misalnya Indosat Ooredoo dan XL Axiata.

Selain itu, dengan telah tersedianya jaringan 5G di Indonesia meski masih dalam tahap awal juga memicu kehadiran perangkat smartphone yang mendukung jaringan seluler generasi kelima itu. Saat ini, mulai banyak bermunculan ponsel pintar dengan kemampuan 5G hadir di masyarakat dan bisa dimiliki dengan harga yang kian terjangkau pula.


Berdasarkan catatan kami, hampir semua merek smartphone yang bermain di tanah air sudah mulai merilis perangkat 5G. Terkini, Samsung menambahkan lini baru handset 5G-nya yakni Galaxy M52 5G yang baru diumumkan buat pasar lokal.

Galaxy M52 5G diposisikan Samsung sebagai perangkat kelas menengah. Ilham Indrawan, Product Manager Marketing, Samsung Electronics Indonesia mengatakan, secara umum permintaan smartphone 5G semakin meningkat pada Q1 2021 hingga menjadi 15 persen. Hal ini juga diikuti peningkatan kontribusi smartphone 5G pada Q2 2021 terhadap total smartphone yang mencapai 16 persen.

“Oleh karena itu, kehadiran Samsung Galaxy M52 5G sebagai smartphone Galaxy M pertama yang mengadopsi jaringan super cepat 5G menjadi smartphone mid-range yang layak ditunggu,” ujarnya di Jakarta belum lama ini.

Di sisi jeroan, handset 5G ini didukung dengan prosesor yang sudah mendukung 5G dari Qualcomm yakni Snapdragon 778G. Mendampingi performa ada RAM/ROM yang tergolong besar dengan kombinasi 8/128 GB.

Di area layar, ponsel pintar yang ditawarkan mulai harga Rp 5 jutaan ini membawa panel Super AMOLED seluas 6,7 inci. Layarnya untuk harga perangkat yang cukup mahal ini telah membawa juga fitur refresh rate mencapai 120 Hz dan resolusi keseluruhan menyentuh Full HD Plus.

Buat foto-foto, M52 5G punya triple camera yang serbaguna dengan kamera utama 64 MP, lensa Ultra Wide 12 MP, lensa Macro 5 MP, dan selfie camera 32 MP semakin mendorong kreativitas generasi muda untuk berkreasi konten yang inspiratif dan menarik.

Lainnya dari Galaxy M52 5G adalah

dukungan kapasitas baterai 5.000 mAh dan teknologi Fast Charging 25 Watt yang diklaim mampu mengisi daya dengan cepat dan sistem operasi Android 11 dengan antarmuka atau User Interface (UI) One UI 3.1.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: E Sulaiman









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook