APLIKASI

Strategi Jitu OLX Autos: Dua Tahun Berikan Konsep Marketplace Mumpuni

Ekonomi-Bisnis | Sabtu, 23 Juli 2022 - 05:00 WIB

Strategi Jitu OLX Autos: Dua Tahun Berikan Konsep Marketplace Mumpuni
Tak bisa dipungkiri, tingginya traffic pencarian mobil bekas melalui situs online setiap harinya tentu merupakan jaminan efektif dibanding beriklan di tempat lain atau secara konvensional. (ILUSTRASI)

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Di era digital semua kegitan semakin mudah, termasuk jual-beli mobil bisa dilakukan secara online. Ini menjadi solusi jitu bagi setiap orang yang ingin menjual mobilnya dengan cepat, baik penjual perorangan (pribadi) maupun pedagang mobil bekas (showroom).

Tak bisa dipungkiri, tingginya traffic pencarian mobil bekas melalui situs online setiap harinya tentu merupakan jaminan efektif dibanding beriklan di tempat lain atau secara konvensional.


Melihat hal ini sebuah konsep marketplace yang “mumpuni” sangat dibutuhkan dalam mempermudah dan aman bagi masyarakat saat mencari mobil dan melakukan transaksi. Menjawab hal ini OLX Autos hadir sebagai website e-commerce menciptakan ekosistem jual beli yang memberikan rasa aman dan mudah.

Tahun ini OLX Autos rayakan hari jadinya yang ke dua tahun. Awal kehadiran OLX Autos tidak bisa dibilang mudah, pasalnya di saat yang bersamaan sebagian besar masyarakat dan industri di Indonesia tengah berjuang menghadapi pandemi Covid-19, termasuk industri mobil bekas di dalamnya.

Namun demikian OLX Autos mampu berkembang dan turut memperluas ekosistem pasar mobil bekas di Tanah Air melalui berbagai inovasi dan ekspansi. Di mana semakin memudahkan pelanggan dalam transaksi jual beli mobil bekas.

Setelah 2 tahun hadir di Indonesia, OLX Autos kian menjadi platform layanan berbasis teknologi ini menawarkan inovasi terkini dalam transaksi jual beli mobil bekas. OLX Autos memberikan kemudahan kepada sekitar 5 juta pelanggan dalam waktu yang terbilang masih muda ini.

Selama 2 tahun perjalanannya di Tanah Air tak sedikit rangkaian kegiatan yang dilakukan dalam menanamkan kepercayaan masyarakat selain pengembangan teknologi digital. Di antaranya menghadirkan beragam promo serta hadiah menarik melalui program “OLX Autos Doubleversary”, di mana konsumen berkesempatan mendapatkan 1 unit mobil Mini Cooper 1.5 Turbo 2018 bekas (Grade A).

Selain itu berbagai ekspansi lewat OLX Autos Spot juga dilakukan diberbagai kota di Indonesia dalam mendekatkan sekaligus memudahkan konsumen dalam transaksi jual beli mobil bekas.COO OLX Autos Indonesia Hendri Tadjuni mengungkapkan kalau beragam kegiatan yang dilakukan sebagai rasaterima kasih kepada setiap pihak yang telah berkolaborasi bersama OLX Autos sejak pertama kali hadir.

“Kami sangat senang dan menantikan keseruan dari kegiatan OLX Autos Spot yang bertepatan dengan ulang tahun kami. Ini merupakan kesempatan bagi kami untuk menjangkau lebih banyak lagi konsumen Indonesia dengan menawarkan banyak pilihan mobil berkualitas sesuai budget,” ungkap Hendri dalam keterangan resminya, Jumat (22/7/2022).

 

Bahkan tahun ini, salah satu bentuk kolaborasinya menjadi Official Partner untuk Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2022 karena OLX Autos memahami pentingnya industri modifikasi dalam memajukan industri otomotif nasional.

Di sisi lain, OLX Autos juga melanjutkan kerja sama dengan GAIKINDO pada event GIIAS tahun ini dengan tetap menjadi official trade-in partner seperti yang telah dilakukan pada tahun lalu.

Harus diakui banyak pencapaian yang selama 2 tahun terakhir, salah satunya adalah pertumbuhan bisnis yang meningkat signifikan. Hingga saat ini memiliki jaringan lebih dari 4.000 mitra diler, 100 inspection center di 10 kota besar di Indonesia.

Di antaranya Jabodetabek, Bandung, Solo, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Bali, Medan, Malang dan Sidoarjo. Selain itu juga memiliki 100 store di Indonesia. Selain ekspansi offline, OLX Autos juga terus berinovasi mengembangkan teknologi digital dalam layanannya. Data internal OLX Autos menunjukkan, sekitar 75% orang lebih suka menjual mobil mereka melalui saluran online.

 

Adapun, situs web ‘Mobil bekas’ diakses 20% kali lebih banyak daripada situs web ‘Mobil baru’. Hal ini membuat OLX Autos tak henti melakukan inovasi digital dalam setiap layanannya.

 

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwar Yaman

 

 

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook