Udara Dumai di Level Berbahaya

Dumai | Rabu, 11 September 2019 - 10:04 WIB

Udara Dumai di Level Berbahaya
Kondisi kabut asap di Kota Dumai yang menyentuh level berbahaya, Rabu (11/9/2019) pagi. (HASANAL BULKIAH/RIAU POS.CO)

DUMAI (RIAUPOS.CO) - Kabut asap masih saja melanda Kota Dumai, Rabu (11/9) pagi. Hujan yang mengguyur Dumai pada, Selasa (10/9) belum membuat kabut asap di Kota Pelabuhan ini sirna. Jarak pandang Dumai menurut data BMKG berada pada 5 Kilometer.

Namun kualitas udara di Kota Dumai berada di level yang sangat mengkhawatirkan bagi kesehatan masyarakat Dumai. Dari data Air Quality Monitoring Data yang di kirim BPBD Dumai ke Grup WA Wartawan Kahutla  Dumai, Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) berada di Level berbahaya pada pukul 07.00 WIB dengan angka 426 Psi. 


Angka yang sama juga, pada data ISPU yang diterima BPBD dari KLHK. ISPU Dumai pada level berbahaya dengan angka diatas 300 Psi.

"Masih berkabut, memang hujan pada Selasa (10/9) sore dan malam," ujar Kepala BPBD Kota Dumai Afri Lagan kepada Riau Pos.

Ia mengatakan, tim masih melakukan pendinginan di Jalan Parit Kitang, karena ada api muncul, namun belum menyebar jauh. 

Laporan: Hasanal Bulkiah/Dumai

Editor: Edwir









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook