Kobarkan Semangat Bermasa

Bengkalis | Jumat, 30 Desember 2022 - 09:51 WIB

Kobarkan Semangat Bermasa
Bupati Bengkalis Kasmarni didampingi Wabup H Bagus Santoso memyampaikan sambutan saat menghadiri Pesta Rakyat Akhir Tahun di Mandau, Rabu (28/12/2022). (DISKOMINFOTIK BENGKALIS UNTUK RIAUPOS.CO)

MANDAU (RIAUPOS.CO) - Bupati Bengkalis, Kasmarni dan Wakil Bupati (Wabup) H Bagus Santoso menghadiri pesta rakyat akhir tahun 2022 di  Mandau, Rabu (27/12).

Bupati  didampingi wabup mengatakan, pesta rakyat akhir tahun yang dilaksanakan sebagai  ajang silaturahmi dengan masyarakat yang telah berkontribusi dalam pembangunan daerah Negeri Junjungan.


''Kami bersama wabup menyampaikan ucapan terimakasih atas kekompakan, sinergisitas, kolaborasi serta akselerasi seluruh lapisan masyarakat  Bengkalis yang selama ini telah memberikan dukungan penuh kepada kami,'' ujar bupati.

Dalam kesempatan itu, bupati menyampaikan program unggulan serta prestasi yang telah diraih  tahun 2022 ini, yang mana kesemuanya bisa terwujud berkat dukungan semua pihak dan masyarakat Kabupaten Bengkalis.

''Alhamdulillah secara keseluruhan misi serta delapan program unggulan daerah sudah terlaksana, meskipun ada beberapa capaian program yang belum maksimal dan akan terus di evaluasi sehingga tahun 2023 akan berjalan normal dalam mewujudkan Bengkalis Bermarwah Maju dan Sejahtera,'' ungkap bupati.(ksm)

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook