PERGURUAN TINGGI

Kolaborasi KKN Hubbulwathan-Tenaga Medis Sosialisasikan Covid-19

Bengkalis | Rabu, 22 Juli 2020 - 20:59 WIB

Kolaborasi KKN Hubbulwathan-Tenaga Medis Sosialisasikan Covid-19
Mahasiswa Kukerta STAI Hubbulwathan dari kelompok Fantastic Eight saat melakukan kunjungan ke Puskesmas Balai Makam, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis. (MAHASISWA KUKERTA FOR RIAUPOS.CO)

DURI (RIAUPOS.CO) -- Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) STAI Hubbulwathan Duri yang tergabung sebagai kelompok Fantastic Eight melakukan kunjungan ke Puskesmas Balai Makam, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis.

Kunjungan ini dalam rangka silaturahmi sekaligus meminta tunjuk ajar mengenai cara penanggulanan Covid-19 oleh para tenaga medis di pelayanan kesehatan tersebut.


Di lokasi, kelompok mahasiswa KKN ini juga membuat sosialisasi lewat video berupa edukasi kepada masyarakat. Hal ini dilakukan agar masyarakat paham tentang bahaya Covid-19 dan protokol kesehatan yang wajib ditaati selama masa pandemi.

Ketua Kelompok KKNFantastic Eight, Azuar mengatakan kolaborasi dengan tenaga medis ini dilakukan untuk memberikan pengetahuan luas kepada masyarakat tentang wabah virus Corona.

"Di puskesmas itu kita melakukan kegiatan praktek langsung dengan dokter Dzul dan bu Duma tentang cara mencuci tangan yang baik dan benar dengan pedoman 6 langkah cara tepatnya," kata Azuar, kepada Riaupos.co, Rabu (22/7/2020).

Duma, selaku pemateri dari Puskesmas Balai Makam tersebut menjabarkan luas tentang tata cara mencuci tangan yang baik dan benar.

"Pada saat mencuci tangan haruslah menggunakan sabun dan tisu supaya terjaga kebersihan tangan kita," ujarnya.

Kelompok Fantastic Eight ini terdiri dari 8 anggota yang berasal dari masing-masing pogram studi berbeda, mereka terlihat sangat antusias dalam pengambilan materi ini.

Duma juga berharap kegiatan yang dilakukan di puskesmas dapat bermanfaat dan harapannya semua masyarakat bisa melakukan cuci tangan dengan berpedoman 6 langkah cara cuci tangan yang baik dan benar.

"Semoga kegiatan sosialisasi ini membawa dampak yang positif untuk kita semua, terutama untuk kelompok KKN STAI Hubbulwathan Duri yang sudah melakukan kegiatan pengabdian masyarakat," katanya.

Sekolah Tinggi Agama Islam Hubbulwathan Duri yang diketuai oleh Mohd Rafi Riyawi MPdI tersebut mengadakan program Kukerta secara Daring di tahun 2020. Ini merupakan program baru dan berbeda dari praktek pengabdian masyatakat ditahun sebelumnya. Kukerta yang dibimbing oleh Ketua LP2M Widia Yunita MPd ini dilaksanakan mulai 15 Juli sampai 31 Agustus 2020.

Laporan: Panji Syuhada (Duri)
Editor: Eko Faizin

 









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook