ARUS BALIK

H+4, Antrean Ro-Ro Air Putih Tambah Panjang

Bengkalis | Jumat, 06 Mei 2022 - 17:46 WIB

H+4, Antrean Ro-Ro Air Putih Tambah Panjang
Arus balik H+4 di Ro-Ro Air Putih Bengkalis mengalami antrean cukup panjang sampai ke arah jalan perbatasan Desa Sungai Alam-Kuala Alam, Bengkalis, Jumat (6/5/2022) pagi. (ABU KASIM/RIAUPOS.CO)

BENGKALIS (RIAUPOS.CO) - Puncak arus balik pada H+4 hari raya Idulfitri 1443 H akan terjadi dalam dua hari ke depan, yakni Sabtu (7/5/2022) sampai Ahad (8/5/2022). Antrean bertambah panjang terjadi di Ro-ro Air Putih, Bengkalis pada, Jumat (6/5/2022) dari pagi dini hari sampai tengah malam.

Dari pantauan di lapangan, sehari sebelumnya, Kamis (5/5/2022) sekitar pukul 07.15  WIB sampai siang, terlihat ratusan kendaraan bermotor roda 4 mengantre cukup panjang. Pada Jumat (6/5/2022) sekitar pukul 10.00 WIB antrean sampai ke perbatasan Desa Sungai Alam dan Desa Kuala Alam, Kecamatan Bengkalis.


Antrean yang mengular pada pagi sampai tengah malam ini disebabkan oleh valume kendaraan yang meningkat yang akan balik setelah berlebaran di Pulau Bengkalis.

Bahkan para pengemudi mobil yang datang dari pelosok desa untuk berlebaran di kampung halaman mereka, umumnya sudah berada di jalan arah ke ro-ro sejak pukul 02.30 dini hari. Ini agar mereka  mendapatkan posisi penyeberangan lebih awal.  

Namun mereka yang datang dari pelosok desa, malah terkejut ketika melihat mobil lain sudah berada di jalan arah menuju ro-ro. lebih dulu. Dan mau tidak mau mereka terpaksa mengantre demi untuk bisa menyeberang ke pulau sumatera.

"Hari ini, saya dari rumah tadi jam 02.30 WIB, dengan harapan tidak mengalami antrean terlalu panjang. Ternyata sampai di ro-ro antreanya sudah cukup panjang," ujar Andi, yang mengaku dari Desa Simpang Ayam dan ingin balik ke Pekanbaru bersama keluarganya.

Ia yang mengaku bekerja sebagai ASN menyebutkan, berangkatnya ke Pekanbaru lebih awal, karena pada Senin (9/5/2022) sudah mulai masuk bekerja. Tapi melihat antrean cukup panjang ini rasanya tidak sangguh menunggu terlalu lama.

"Sekarang saja antreanya sudah mengular sampai ke perbatasan Desa Sungai Alam. Belum tahu sampai kapan bisa menyeberangnya.  Kami mengharapkan bisa secepatnya menyeberang," harapnya.

Andi menyarankan, agar Pemkab Bengkalis menambah aramada ro-ro yang lebih besar, agar kendaraan yang diseberangkan dapat diangkut dengan jumlah yang banyak.

Sedangkan Anto yang mengaku menyesal menyeberangkan mobilnya datang ke pulau Bengkalis. Karena ia yang datang dari Tapung, Kampar hanya ingin berziarah ke makam orang tuanya.

"Tak tahu macet seperti ini. Karena sewaktu menyeberang dari Pakning ke Bengkalis tidak ada antre. Malah ketika balik malah antre cukup kama," ucapanya yang mengantre di perbatasan Desa Sungai Alam-Desa Kuala Alam.

Ia meminta, agar antrean seperti ini dapat diatasi oleh Pemkab Bengkalis, dengan menambah aramada yang memadai. Karena dari informasi, kapal ro-ro yang melayani penyeberangan ini muatanya kecil.

Sedangkan katanya lagi, sejak habis Jumatan mengantre sampai sore jam 17.00 WIB belum masuk lagi ke arah jalur dermaga roro 

"Mungkin-mungkin tengah malam baru bisa menyeberang. Kalaupun malam akan tetap melanjutkan perjalanan ke Tapung melewati Tol Permai dan keluar dari tol di arah Kandis, Siak," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Roro Air Putih, Dinas Perhubungan (Dihub) Bengkalis, Firdaus  Saputra yang dikonfirmasi Wartawan mengatakan, untuk arus balik terjadi puncak pada hari ini (Jumat). Ini dikarenakan  tadi malam (Kamis)  kendaraan yang tersisa sebanyak 120 unit, yakni kendaraan roda 4. 

"Ya, hari ini puncak arus balik. Antrean panjang ini juga terjadi adanya sisa mobil yang belum diseberangkan sebanyak 120 unit," ujarnya.

Sedangkan kata Firdaus, untuk aramada kapal ro-ro pada siang ini beroperasi 5 unit. Nanti ada penambahan kapal 1 lagi pukul 12.15 WIB (Jumat). 

"Jadi hari ini kapal yang beroperasi sebanyak 6 unit. Namun karena jumlah pemudik diarus balik ini ramai, maka terjadi antrean yang sangat panjang," ujarnya.

Firdaus mengatakan, untuk layanan penyeberangan ro-ro ini sampai pukul 01.30 WIB dini hari dan diperkiran dari jumlah mobil yang antre tidak semuanya bisa diseberangkan.

"Hari ini tidak 24 jam pelayanannya dan terakhit pukul 01 30 WIB dan akan danjutkan kembali pukul 07.30 WIB," ujarnya.

 

Laporan: Abu Kasim (Bengkalis)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook