Dinkes Inhil Lakukan Pertemuan Pengelola Penyakit Tidak Menular

Advertorial | Jumat, 23 Juni 2023 - 21:21 WIB

Dinkes Inhil Lakukan Pertemuan Pengelola Penyakit Tidak Menular
Narasumber sedang mempraktekkan kepada salah satu dokter puskesmas tata cara penggunaan alat skrining dalam kegiatan pertemuan pandu pengelola program PTM dan dokter puskesmas se-Kabupaten Inhil, bertempat di aula Hotel Harmona Inn Jalan RA Kartini, Kamis (22/6/2023). (DISKES INHIL UNTUK RIAUPOS.CO)

TEMBILAHAN (RIAUPOS.CO) - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menggelar pertemuan Pandu Penyakit Tidak Menular (PTM) pengelola program PTM dan dokter puskesmas se-Kabupaten Inhil, bertempat di aula Hotel Harmona Inn Jalan RA Kartini, Kamis (22/6/2023).

Kegiatan ini dibuka Kepala Dinas Kesehatan Inhil Rahmi Indrasuri, SKM SKL yang diwakili Kepala Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinkes Inhil Devi Natalia, SKM MH.

"Perlu kita ketahui terkait dengan hipertensi merupakan salah satu penyumbang kematian tertinggi di Indonesia," tutur Devi Natalia membuka kegiatan tersebut.

Jadi beliau menyebut melalui kegiatan pertemuan ini, mengingatkan kembali untuk sebisa mungkin melakukan skrining setiap tahun satu kali kepada masyarakat, baik itu di kegiatan Pos Binaan Terpadu (Posbindu) ataupun ditempat kesehatan lainnya.

"Jadi bapak ibu silahkan manfaatkan ilmu-ilmu dari materi yang dipaparkan, untuk melakukan skrining," imbuh Devi Natalia.

Devi Natalia menambahkan bahwa skrining ini tidak hanya di Fasilitas Kesehatan (Faskes) atau Organisasi Masyakarat (Ormas) saja, namun bisa dilakukan dimana saja tapi berkoordinasi dengan kecamatan setempat.

"Mudah-mudahan dengan ini bapak ibu dapat melakukan terobosan baru, berinovasi, melakukan skrining PTM, seperti yang sudah kami lakukan kemaren pada saat peresmian panti lansia," lanjut Devi Natalia.

Devi Natalia juga menyampaikan kepada seluruh dokter puskesmas yang hadir untuk skrining pemeriksaan gula darah sudah disiapkan alat sebanyak 1.595 alat.

"Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat untuk kita semua serta masyarakat Indragiri Hilir," tutup Devi Natalia berharap.

Laporan: Indra Efendi (Tembilahan)

Editor: Eka G Putra









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook