CIPTAKAN PARIWISATA PUSAKA

Kemenparekraf-BPPI Wisata Berkolaborasi

Siak | Senin, 22 Agustus 2022 - 11:17 WIB

Kemenparekraf-BPPI Wisata Berkolaborasi
Bupati Siak Alfedri melakukan jamuan makan kepada Menparekraf Sandiaga Salahuddin Uno, Gubri Syamsuar serta tamu undangan di Istana Peraduan samping Istana Asserayah Alhasyimiah Siak pada Sabtu (20/8/2022). (DISKOMINFO UNTUK RIAUPOS.CO)

SIAK (RIAUPOS.CO) - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno berkunjung ke Kota Siak.

Kehadiran Menparekraf tersebut didampingi Gubernur Riau Syamsuar dan disambut Bupati Siak Alfedri, Wakil Bupati Husni Merza, Sekretaris Daerah Arfan Usman, serta unsur Forkopimda di lapangan Siak Bermadah,  Kecamatan Siak pada Sabtu (20/8) siang.


Ketua Dewan Pembina Badan Pelestarian Pusaka Indonesia (BPPI) Hashim Djojohadikusumo menerangkan, Badan Pelestarian Pusaka Indonesia (BPPI) didirikan pada tahun 2003.

"Temu Pusaka Indonesia 2022 di Kabupaten Siak, mengambil tema Peluang dan Tantangan Penerapan Ekonomi Pusaka di Kota Pusaka," jelasnya.

Menparekraf RI Sandiaga Salahuddin Uno mengucapkan syukur karena setelah dirancang jauh-jauh hari, akhirnya bisa hadir bersama pada Temu Pusaka Indonesia 2022 di Kabupaten Siak.

"Saya senang karena bisa hadir di tempat kelahiran saya Provinsi Riau ini. Saya juga sudah pernah meminum air Sungai Siak, sehingga saya datang kembali ke Kabupaten Siak," kata Sandiaga.

Tidak hanya menghadiri, sambungnya, pihaknya akan berusaha merangkai kerja sama ke depannya, antara Kemepanrekraf dengan BPPI Wisata, agar tercipta Pariwisata Pusaka.

Untuk mengemas dan mempromosikan objek wisata yang ada di daerah, Kemepanrekraf RI Sandiaga Salahuddin Uno mengingatkan tidak bisa dilaksanakan sendiri.

"Untuk terus meningkatkan dan mempromosikan objek wisata yang ada di setiap daerah, tidak bisa dilaksanakan sendiri, akan tetapi harus dilaksanakan secara bersama-sama," katanya.

Pada momen itu, dilaksanakan penyerahan sertifikat Siak Heritage Clinic kepada Bupati Siak Alfedri dan Kadis PUPR Siak Irving Kahar, oleh Ketua Dewan Pembina BPPI Hashim Djojohadikusumo.(ifr)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook