SIAK (RIAUPOS.CO) -- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Siak melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) kembali menyalurkan paket sembako murah dalam waktu dekat. Program rutin tahunan itu setidaknya menyasar 25.806 rumah tangga sasaran (RTS) se-Kabupaten Siak. Hal itu diketahui dari sosialisasi yang ditaja Disperindag di Kecamatan Tualang, Selasa (19/11).
"Penyaluran sembako murah ini merupakan tahap ke-2 yang akan dibagikan pada awal Desember bulan depan. Pada tahap 1 sudah disalurkan pada waktu puasa kemarin," ujar Kepala Disperindag melalui Kabid Perdagangan Hendra usai sosialisasi.
Lebih jauh disampaikan dia, penyaluran paket sembako tahap 2 ini lebih banyak dari tahap 1. Yakni bertambah 3.755 RTS. Dan untuk 1 paket sembako seharga Rp50 ribu dengan isi 10 kg beras, minyak goreng kemasan dan gula pasir.
"Tahapan ke-2 sembako murah tahun 2019 ini untuk 25.806 RTS dan ada penambahan jumlah rumah tangga sasaran," ungkapnya.
Dirinya berharap penyaluran sembako murah ini tepat sasaran. Untuk itu diharapkan penghulu kampung mengimbau kepada RT dan RW agar melakukan pendataan yang akurat.(adv)