Ghatib Beghayut Tradisi Tolak Bala yang Melegenda

Siak | Rabu, 13 September 2023 - 10:52 WIB

Ghatib Beghayut Tradisi Tolak Bala yang Melegenda
Bupati Siak Alfedri bersama Kajari Siak Tri Anggoro Mukti menandatangani memorandum of understanding (MoU) program Jaga Zapin di Gedung Satya Adhy Wicaksana Kejaksaan Tinggi Riau, Jalan Jenderal Sudirman, Kota Pekanbaru pada Senin (11/9/2023). (DISKOMINFO SIAK UNTUK RIAU POS)

SIAK (RIAUPOS.CO) -PEMERINTAH Kabupaten Siak kembali menggelar kegiatan tahunan ghatib beghanyut, dengan titik kumpul di halaman Masjid Syahabuddin Komplek Makam Sultan pada Ahad (10/9) malam.

Wabup Siak Husni Merza mengatakan, kegiatan ini bertujuan sebagai ritual tolak bala yang telah menjadi kearifan lokal dan dilaksanakan Pemerintah Kabupaten Siak dan masyarakat untuk kesembilan kalinya.


Acara ghatib behanyut diawali dengan menggelar salat, makan malam dan doa pembukaan serta diadakan pawai obor menuju pelabuhan, lalu menaiki armada very diiringi beberapa sampan.

‘’Tradisi ini telah ada sejak zaman dahulu di Siak dan terus kami lestarikan hingga sekarang,’’ ungkap Wabup.

Wabup menyebutkan ghatib beghanyut adalah sebuah tradisi ritual untuk menjauhkan seseorang atau masyarakat dari berbagai musibah penyakit dan peristiwa buruk.

Tradisi ini dilaksanakan secara turun-temurun setiap tahun melalui serangkaian zikir, tahlil dan takbir yang dilakukan dengan berhanyut di Sungai Siak menggunakan beberapa sampan dan kapal very.

‘’Alhamdulillah, kami masih menjaga tradisi ghatib beghanyut, semoga lestari,’’ ucap Wabup.(ifr)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook