SEMPAT KABUR, DALAM DUA JAM SOPIR DIBEKUK

Ibu dan Anak Tewas Ditabrak Truk di Perawang

Siak | Jumat, 08 September 2023 - 12:29 WIB

Ibu dan Anak Tewas Ditabrak Truk di Perawang
IS (dalam mobil) dibekuk di Minas, setelah kabur usai melakukan tabrak lari terhadap pengendara sepeda motor di Jalan Raya Perawang Km 15, Desa Perawang Barat, Kecamatan Tualang, Siak, Rabu (6/9/2023). (SATLANTAS POLRES SIAK UNTUK RIAU POS)

SIAK (RIAUPOS.CO) - Kecelakaan lalu lintas yang menewaskan pengendara sepeda motor kembali terjadi Kabupaten Siak. Kali ini merenggut nyawa ibu dan anak. Pagi nahas itu, Giani mengantarkan anaknya Andika Pratama yang duduk di bangku SMP ke sekolah.

Kecelakaan terjadi di Jalan Raya Perawang Km 15, Desa Perawang Barat, Kecamatan Tualang, Kabupaten Siak,  Rabu (6/9) sekitar pukul 07.00 WIB.


Dijelaskan Kasat Lantas AKP Fandri,  kecelakaan lalu lintas yang menewaskan ibu dan anak inj berawal dari satu unit truk tronton BM 9434 TU yang dikemudikan IS (41), datang dari arah Km 15 Perawang menuju Minas.

Sesampainya di tempat kejadian perkara, dengan kondisi jalan  yang menikung ke kiri dan dengan kondisi cuaca hujan, truk  melebar ke kanan. Sementara dari arah berlawanan datang sepeda motor matic BM 4393 XX yang dikendarai oleh Giani berboncengan dengan anaknya Andika Pratama yang duduk di bangku SMP.

“Jarak yang sudah dekat dan tidak terhindarkan lagi, menyebabkan terjadinya laka lantas,” terang Kasat Fandri.

Giani dan putranya tewas di tempat kejadian dengan kondisi mengenaskan.

Selanjutnya dibantu warga, personel yang tiba di TKP, lalu melakukan evakuasi terhadap jasad kedua korban ke rumah sakit. 

Sementara sopir tronton, Indra Susilo langsung kabur meninggalkan TKP bersama truknya ke arah Minas. “Setelah kami lakukan pencarian, Indra Susilo yang sebelumnya bersembunyi di jalan tanah wilayah Kecamatan Minas, berhasil kami temukan,” ungkap Kasat Fandri.

Saat dimintai keterangan, awalnya IS tidak mengaku, namun setelah dikroscek dengan sejumlah saksi, akhirnya Indra Susilo pasrah dibawa ke Mapolres untuk amankan.

Sementara sehari sebelumnya tepatnya pada Selasa (5/6) sekitar pukul 11.00 WIB, kecelakaan menewaskan Harry Suryadi (27) warga Benteng Hulu, Kecamatan Mempura di Jalan Lintas Perawang terjadi di Jalan Lintas P Perawang-Siak Km 41 Desa Kuala Gasib Kecamatan Koto Gasib, Kabupaten Siak.

Atas situasi ini, Kasat Lantas mengingatkan warga untuk lebih berhati-hati dalam berkendara. Prioritaskan keselamatan dan keamanan dalam berkendara. “Jangan mengebut, tetap konsentrasi, pastikan ketika hendak menyalip tidak ada lawan di depan,” kata Kasat Fandri.(gem)

Laporan MONANG LUBIS, Siak









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook