PESTA SUNGAI BOKOR

Spirit Lokal dari Ceruk Kampung

Seni Budaya | Minggu, 05 Agustus 2018 - 15:01 WIB

Spirit Lokal dari Ceruk Kampung
Grup musik yang tampil di Pesta Sungai Bokor.

BAGIKAN



BACA JUGA


Komunitas yang ikut memeriahkan helat itu antara lain Sanggar Lancang Kuning asal Belitung Kecamatan Merbau, Kantong Plastik dari Selatpanjang, dan Catur Band dari Kampung Bokor sendiri. Apresiasi tinggi ditunjukkan masyarakat, tua maupun muda pada suguhan yang mereka tawarkan.

“Kepuasan yang kami rasakan sama saja seperti saat helat ini dapat support dari berbagai pihak, termasuk pemerintah. Kami gembira melihat masyarakat bahagia karena agenda tahunan ini. Pokoknya, kami akan terus berbuat dan berkarya untuk mengembangkan kampung” ulas Sopandi.

Sopandi dan kawan-kawan di Sanggar Bathin Galang yakin, “ada niat ada jalan”. Hal itu terbukti dan semua pasilitas dapat diadakan saat acara berlangsung. “Memang kondisi serupa ini kerap kami alami dan kami tak mau hanya berpangku tangan, atau mengharapkan belas kasih orang untuk bangkit dan berkembang,” katanya.

Pesta Buah

Selama acara berlangsung tak kurang dari 5000 orang yang hadir ke kampung itu. Selain menikmati suguhan seni, mereka juga dapat menikmati hasil kebun seperti durian, manggis, dan rambutan. Buah-buahan itu memang menjadi ciri khas khusus pelaksanaan Pesta Sungai Bokor setiap tahunnya.









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook