ROKANHULU (RIAUPOS.CO) - PENGURUS Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Sabtu (9/4) menyalurkan bantuan kepada perwakilan korban yang rumahnya terbakar di dua kecamatan yakni Rambah dan Tambusai.
Bantuan berupa paket sembako, mie instan, air mineral, peralatan dan perlengkapan anak dan kebutuhan rumah tangga tersebut diserahkan Ketua PMI Rohul Hj Peni Herawati Sukiman yang diwakili Sekretaris PMI Rohul H Amri kepada perwakilan korban di lingkungan Tanjung Harapan, Kelurahan Pasirpengaraian dan Desa Batas Kecamatan Tambusai.
"Bantuan sembako, makanan dan keperluan rumah tangga dan perlengkapan anak yang disalurkan PMI Rohul kepada korban yang rumahnya terbakar sebagai bentuk kepedulian dalam membantu meringankan beban saudara kita yang rumahnya ditimpa musibah,"ungkap Sekretaris PMI Rohul H Amri kepada wartawan, Sabtu (9/4) usai menyerahkan bantuan kepada Muliyoto rumahnya terbakar di Kelurahan Pasirpengaraian 4 April lalu.(adv)