Bupati Apresiasi PWI Rohul

Rokan Hulu | Jumat, 07 Oktober 2022 - 11:07 WIB

Bupati Apresiasi PWI Rohul
Staf Ahli Bupati Rohul Drs H Sariaman MSi memberikan sambutan sekaligus membuka lomba karaoke antarwartawan se-Rohul, Kamis (6/10/2022). (DISKOMINFO UNTUK RIAUPOS.CO)

ROKAN HULU (RIAUPOS.CO) - Bupati Rokan Hulu (Rohul) H Sukiman memberikan apresiasi kepada Pengurus Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Rohul yang ikut berpartisipasi dalam memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-23 Kabupaten Rohul tahun ini.

Dengan menggelar berbagai kegiatan perlombaan yang melibatkan masyarakat, pegawai dan insan pers di Kabupaten Rohul. "Kita berharap peringatan HUT Ke-23 Kabupaten Rohul tahun ini dilaksanakan secara meriah, setelah hampir 3 tahun kegiatan yang melibatkan masyarakat dibatasi oleh pemerintah daerah dengan adanya pandemi Covid- 19," ungkap Bupati Rohul H Sukiman yang diwakili Staf Ahli Bupati Rohul Drs H Sariaman MSi kepada wartawan, Kamis (6/10), usai membuka kegiatan lomba karaoke.


Menurutnya, selama pandemi Covid- 19, peringatan HUT Kabupaten Rohul dilaksanakan secara sederhana. Alias tidak melaksanakan kegiatan yang mengundang keramaian massa.

"Berbeda tahun ini, kita melaksanakan kegiatan yang positif dalam menyemarakkan HUT ke 23 Kabupaten Rohul. Kegiatan apresiasi kepada PWI Rohul yang inisiat dalam menggelar kegoatan lomba seperti Futsal, Karaoke dan Lomba Domino," ujarnya.     

Dia berharap dari kegiatan Lomba Karaoke yang diikuti masyarakat, pegawai dan insan Pers, dapat memberikan hiburan dan rasa kebersamaan dalam memeriahkan HUT Ke-23 Kabupaten Rohul, dalam menyalurkan bakat dunia tarik suara. Jadi para wartawan tak hanya fokus untuk menulis berita saja, melainkan juga perlu penyegaran pikiran dengan bakat menyanyi dan olahraga," tambahnya.

Mantan Sekwan Rohul itu mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan wartawan khususnya yang tergabung dalam PWI Rohul yang selama ini proaktif dalam menyampaikan informasi kepada masyrakat terhadap kebijakan dan program pembangunan yang dilaksanakan pemerintah daerah kepada masyarakat Rohul.(adv)

Sementara itu Ketua PWI Rohul Amin Syukri SKom didampingi Sekretaris PWI Rohul Jonkennedi NST SE mengucapkan terimakasih kepada Bupati Rohul dalam hal ini Staf Ahli Bupati Rohul yang telah hadir bersama-sama membuka secara resmi kegiatam Lomba Karaoke yang di ikuti masyarakat, pegawai dan insan pers di Kabupaten Rohul.

"Terima kasih kami sampaikan kepada Kadis Kominfo Rohul atas kesediaannya menjadi sponsor dalam kegiatan lomba karaoke dalam memeriahkan HUT ke 23 Kabupaten Rohul, dengan harapan dapat terjalin silaturrahmi antar wartawan yang kesehariannya sibuk menulis berita dari kegiatan yang diperlombakan," tuturnya.

Ditambahkan Jhonkennedi, sejumlah kegiatan yang ditaja PWI Rohul dalam memeriahkan HUT Ke 23 Kabupaten Rohul, selain Lomba Karaoke juga melaksanakan Open Turnamen Futsal untuk masyarakat umum, Lomba Karya Tulis Jurnalistik, Jalan Santai serta ditutup kegiatan Turnamen Domino yang diadakan di Halaman Kantor PWI Rohul,"jelasnya.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook