Bupati Kembali Minta Sukseskan Program SP

Rokan Hilir | Jumat, 27 Desember 2019 - 10:20 WIB

ROKANHILIR (RIAUPOS.CO) -- Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno AMp kembali mengingatkan agar semua pihak dapat mendukung suksesnya pelaksanaan Sensus Penduduk (SP) pada 2020. Hal itu kembali diungkapkan bupati pada saat menghadiri kegiatan di Gedung Pertemuan H Misran Rais, di Bagansiapiapi, kemarin.

"Sensus penduduk itu merupakan program penting dari pemerintah yang dilaksanakan secara nasional, makanya untuk suksesnya harus didukung kita semua," kata bupati. Lewat SP dapat diketahui berbagai data penting terutama menyangkut pertumbuhan penduduk yang dalam hal ini adalah di daerah Rohil.


Menurut bupati untuk mendukung hal itu dapat dilakukan baik dengan cara mandiri maupun dengan mendukung jika didatangi oleh petugas ke rumah. Bentuk dukungan dimaksud adalah dengan menyambut kehadiran petugas dari Badan Pusat Statistik (BPS) dan memberikan data yang diperlukan dengan benar.

"Berikanlah keterangan dengan benar, karena penting. Dengan informasi yang benar itu maka hasilnya adalah data yang benar pula," katanya. Berdasarkan informasi dari pihak BPS sebagai mendukung lebih cepat untuk program SP bisa melakukan pengisian secara online ke halaman website terkait.

Namun mengingat bahwa waktu untuk pelaksanaan pengisian secara mandiri itu belum dimulai maka untuk akses ke web dimaksud belum dibuka, baru untuk halaman awal saja.

"Saya kira tak sulit, apalagi jika dibantu oleh petugas BPS. Kami harapkan masyarakat mendukung suksesnya program ini, rugi jika tidak ikut karena menyangkut data menuju satu data kependudukan," katanya.(adv)









Tuliskan Komentar anda dari account Facebook